SuaraJawaTengah.id - Bek kiri Timnas Indonesia U-23, Pratama Arhan kembali tampil cemerlang usai mencatatakan namanya di papan skor saat bersua Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23.
Dipercaya sejak menit pertama, pemain kelahiran Blora tersebut benar-benar disiplin menjaga areanya dari gempuran lawan. Pratama Arhan juga rajin naik untuk membantu penyerangan Timnas Indonesia dari sisi kiri.
Puncaknya menjelang akhir laga, Pratama Arhan sukses mencetak gol melalui sundulan setelah memanfaatkan kemenlut di muka gawang Turkmenistan.
Penampilan Pratama Arhan di ajang Kualifikasi Asia U-23 sangat konsisten. Pemain yang baru melepas masa lajangnya itu nggak pernah absen mencetak gol di dua laga yang sudah dilakoni.
Kehadiran sang istri Azizah Salsha beserta keluarga besarnya yang mendukung langsung di Stadion Manahan Solo bisa jadi berperan besar atas penampilan apik Pratama Arhan di lapangan.
Selain itu, orang tua Pratama Arhan, Surati bahkan nggak pernah berhenti berdzikir sepanjang laga untuk mendoakan anaknya dan skuat Garuda Muda secara umum.
Hal itu bisa dilihat dari unggahan video akun instagram mertua Pratama Arhan sekaligus Politisi Partai Gerindra, Andre Rosiade.
Dalam video singkat menayangkan momen pemain, staf pelatih dan suporter menyanyikan lagu "Tanah Airku" selepas laga melawan Turkmenistan.
Saat video itu diarahkan ke keluarga Pratama Arhan. Surati kedapatan memegang alat tasbih dari kayu dan jari-jarinya seolah sedang menghitung bacaan dzikir.
Di kolom komenter akun itu pun tidak sedikit dari warganet yang fokus menyoroti hal tersebut.
"Salfok sama ibunya Arhan, dzikir terus masya Allah," ucap akun @only**.
"Ibu Arhan dzikir terus, doa ibu tembus langit ke-7 masya Allah dijabah Allah," tutur akun @arume**.
"Tasbih mamak Arhan nggak lepas-lepas," sahut akun @hiiinia**.
"Lihat ibu Arhan dzikir terus, doa jalur langit ke-7 emang nggak ada obat. Seketika air mata netes kangen ema," tandas akun @donili**.
Berkat kemenangan di dua laga melawan China Taipei dan Turkmenistan. Timnas Indonesia U-23 akhirnya lolos ke Piala Asia 2024 yang rencanya digelar di Qatar untuk pertama kalinya dalam sejarah. Selamat Garuda Muda!
Berita Terkait
-
Pelatih Turkemnistan Puji Tinggi Timnas Indonesia U-23: Bisa Lolos ke Semifinal Piala Asia
-
Shin Tae-yong Ungkap Satu 'Noda' Timnas Indonesia U-23 di Laga Kontra Turkmenistan, Apa Itu?
-
Erick Thohir Minta Doa Untuk Kemenangan Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia, Ini Bacaan yang Bisa Dilafalkan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta