SuaraJawaTengah.id - Seorang gadis pemilik akun X dengan username @goyaaeo membuat thread panjang mengenai kisah dirinya yang kehilangan iPad di gerbong eksekutif kereta Tawang Jaya Premium keberangkatan Semarang - Jakarta.
Thread panjang gadis ini langsung viral dalam waktu singkat usai dibuat pada Sabtu (14/10/2o23). Dalam thread tersebut, gadis ini mengaku kehilangan iPad saat dirinya naik kereta Tawang Jaya Premium kelas eksekutif.
"Selamat malam @KAI121 hari ini saya mengalami pencurian barang berupa iPad di dalam kereta Tawang Jaya Premium eksekutif 1 10A dengan waktu perjalanan di 21.46 - 04.17" tulis gadis ini.
Penumpang kereta tersebut mengaku meletakkan iPad di dalam tas yang ia letakkan di bawah kaki saat tidur. Ketika bangun, gadis ini terkejut usai menemukan iPad miliknya telah menghilang.
Baca Juga: Stasiun KRL Sudirman Membludak, Penumpang Berdesakkan Hingga Eskalator Dihentikan
Ia lalu menghubungi kondektur untuk melakukan pengecekan CCTV. Sayangnya, CCTV baru bisa diakses ketika kereta tiba di stasiun akhir nantinya yaitu Pasar Senen, Jakarta.
Tidak sendirian, tak lama kemudian, penumpang lainnya yang berada di gerbong yang sama juga mengaku kehilangan 1 unit laptop yang ia taruh di dekat kakinya.
Oknum pencuri yang melakukan aksi ini bahkan sempat mengganti laptop di dalam tas tersebut dengan buku batik besar dan memberi lem di resleting tas.
"Setelah beberapa menit, ternyata salah satu penumpang di dalam gerbong yang sama juga kehilangan 1 unit laptop yang sebelumnya ditaruh di dalam tas laptop di dekat kaki dengan nomor kursi 13D" tulisnya.
Usai tiba di stasiun terakhir, dua penumpang ini masih belum juga mendapat akses CCTV dari kereta Tawang Jaya Premium. Alasan CCTV ini tidak diberikan karena working hours petugas IT yang sudah berakhir.
Baca Juga: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Sisakan Utang yang Besar, Siapa yang Bayar?
Kabar terbaru, netizen pemilik akun @goyaaeo juga masih belum bisa mendapat akses CCTV dari pihak KAI. Hingga kini, cuitan pemilik akun tersebut sudah mendapat puluhan ribu retweets dan balasan dari netizen.
Berita Terkait
-
Persiapan Balik Mudik, Cek Harga Tiket Kereta Bandara Sekarang!
-
Puncak Arus Balik Lebaran 2025 dengan Penumpang Kereta Api Diprediksi Terjadi Besok
-
Whoosh Dibanjiri Penumpang! 240 Ribu Orang Pilih Kereta Cepat Selama Libur Lebaran
-
Puncak Arus Balik Angkutan Kereta Api Diproyeksikan pada 6 April
-
Sejumlah 3.872.675 Tiket Kereta Api Terjual untuk Arus Mudik dan Balik
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Operasi Ketupat Candi 2025: Kapolda Jateng Kawal Kenyamanan Pemudik di Jalur Solo-Jogja
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara