SuaraJawaTengah.id - Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar merupakan Capres dan Cawapres pertama yang mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum untuk Pilpres 2024, hari ini, Kamis (19/10).
Sebelum melakukan niatnya tersebut, Anies Baswedan melakukan berbagai kegiatan saat subuh tiba, termasuk sarapan.
Terlihat dalam video yang diunggah istrinya, Fery Farhati keluarga besar Anies Baswedan tengah berkumpul melaksanakan sholat berjamaah, berdoa bersama dan sarapan.
Pada pagi hari ini, Fery menyiapkan sepiring donat untuk suaminya agar pagi hari terasa lebih ceria dan penuh bahagia. Terlihat sepiring donat berbagai rasa tersaji di meja makan rumahnya.
Dalam video singkat tersebut, istrinya menuliskan kegiatan paginya yang tidak biasa ini “keluarga berkumpul, shalat jamaah, kemudian sarapan dan berdoa bersama sebelum berangkat mengantarkan Mas Anies. Disiapkan sepiring donat agar pagi hari tadi terasa lebih ceria dan penuh bahagia. Mohon doa untuk mas Anies Baswedan dan Gus Muhaimin serta kami sekeluarga,” tulis Fery dalam unggahan Instagramnya.
Tak hanya itu, keluarga Anies Baswedan tampak menyambut kedatangan Muhaimin Iskandar di kediamannya.
Usai sarapan bersama, Anies juga tampak meminta doa restu sang ibunda dan diakhiri dengan mencium kaki ibunda.
Sebagai informasi tambahan, pasangan calon presiden dan wakil presiden, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, secara resmi mendaftar sebagai peserta Pilpres 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta.
Mereka menyerahkan berkas persyaratan pendaftaran secara simbolis kepada Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari, di Ruang Utama Kantor KPU RI sekitar pukul 10.13 WIB.
Baca Juga: Status Pajak Mobil Land Rover yang Dinaiki Anies-Muhaimin Saat Daftar Capres-Cawapres
Anies-Muhaimin didampingi oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Ketua Umum PKS Ahmad Syaikhu, dan Sekretaris Jenderal PKB Hasanuddin Wahid.
Pasangan AMIN merupakan yang pertama kali mendaftar sebagai calon peserta Pilpres 2024. Pendaftaran capres dan cawapres akan dibuka oleh KPU dari tanggal 19 hingga 25 Oktober 2023.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo