SuaraJawaTengah.id - Pemain Asing PSIS Semarang Carlos Fortes dan Vitinho sempat diragukan pada awal musim Liga 1 2023/2024.
Bahkan kritikan tajam pun diberikan oleh para pendukung Laskar Mahesa Jenar. Mereka mempertanyakan kualitad dua pemain Asing PSIS tersebut.
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi pun membeberkan kurang gacornya dua pemain asingnya tersebut. Ia menyebut karena faktor kebugaran.
"Awal musim sempat diragukan, ini faktor kebugaran, karena Carlos Fortes datang terlambat, dan vitinho cedera," ujar Yoyok di Semarang pada Rabu (1/11/2023).
Namun demikian, manajemen PSIS pun melakukan upaya untuk mengembalikan performa terbaik dua pemain tersebut.
"Setelah tim pelatih menambah porsi latihan ke pemain asing ini maka performanya sekarang mulai naik. Ya karena kondisinya bugar," ujar Yoyok.
Tak hanya Carlos Fortes, Taisei Marukawa juga sempat mlempem di awal musim ini.
"Taisei karena cedera beberapa waktu lalu, kita lakukan pengobatan dan penyembuhan sekarang meningkat," ujar Yoyok.
Yoyok pun menyebut upaya mengembalikan performa pemain tidaklah mudah. Perlu kerjasama dari tim gizi, dokter, ritual-ritual khusus.
Baca Juga: Cerita Pratama Arhan yang Tak Sengaja Temukan Bakat Lemparan Jarak Jauh, Ternyata Bawa Hoki
"Ahli gizi, dokter semua memberikan yang terbaik, beberpa waktu lalu juga saya datangkan madu terbaik dari Yaman, ini juga menjadikan motivasi para pemain," ujar Yoyok Sukawi.
Menurut Yoyok kini proses penyembuhan cedera pemain di PSIS sangat cepat. Hal itu karena motivasi pemain untuk bersaing menjadi pemain utama.
"Saat cedera, pemain PSIS semarang berlomba-lomba untuk mengembalikan kebugarannya. Ada persaingan posisi, itu untuk memotivasi pemain agar segera kembali menunjukan performanya," ujar Yoyok Sukawi.
Berita Terkait
-
PSIS Semarang Pastikan Kondisi Septian David Maulana dalam Performa Baik, Meski Posisinya Diganti Taisei Marukawa
-
Yoyok Sukawi Pastikan Maju di Pilwakot 2024, Bantah Kunjungannya ke Pondok Pesantren Bagian dari Kampanye
-
Sosok Dokter Mufidah Kembali Muncul di Stadion Jatidiri,Tapi Tidak Sebagai Tim Medis PSIS Semarang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo