SuaraJawaTengah.id - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD sempat melakukan kampanye di beberapa Kabupaten di Jawa Timur. Ia bahkan sempat nostalgia sebagai santri dengan menginap di Pondok pesantren (ponpes) Nurul Qarnain, Jember.
Disana, Mahfud juga mensyukuri segala nikmat yang saat ini ia rasakan. Bukan sekedar nikmat materi namun juga berupa kesehatan dan umur panjang.
"Kenikmatan tidak hanya sebatas materi, tapi bisa juga kesehatan, hidup bahagia, hingga nikmat umur panjang dan bermanfaat bagi orang banyak," kata Mahfud MD di Instagram peribadinya, dikutip Jumat.
Dalam foto yang diunggahnya, Mahfud tampak menikmati suasana ponpes. Tidur di kamar sederhana dengan kasur dan segala perlengkapan yang juga sederhana.
"Alhamdulillah, tadi malam dari sejak magrib sampai subuh tadi, saya mendapatkan kenikmatan luar biasa," kata Mahfud.
Ia juga sempat berbincang dengan para Ulama dan pengusaha di Ponpes tersebut.
"Bisa jumpa dan ngobrol banyak dengan sahabat-sahabat para kiai dan pengasuh ponpes Nurul Qarnain, Jember," kata Mahfud.
"Dan, yang teristimewa, bisa merasakan kembali sekaligus bernostalgia dengan suasana pondok yang pernah saya alami puluhan tahun lampau," lanjutnya.
Pasangan Ganjar Pranowo itupun membenarkan bahwa dirinya menginap di kamar tersebut. Disana, selain mengenang masa-masa sebagai santri, dirinya juga bersyukur bisa menjadi santri.
"Iya, tadi malam saya menginap disini, di kamar ini, menikmati dan mensyukuri hidup sebagai santri," kata Mahfud MD.
Unggahan Mahfud itupun dibanjiri komentar netizen terutama para pendukung Ganjar-Mahfud. Ada juga yang justru salfok terhadap raut wajah Mahfud MD.
"Knp wajah pak Mahfud keliadan murung??ada apa prof," komentar netizen.
" Yg pasti cape lah, karena setiap hari keliling kampanye," timpal netizen lain.
Berita Terkait
-
Mahfud MD Unggah Aktivitas Treadmill, Ini Tips Memilih Treadmill Agar Rumah Tak Sumpek
-
Ganjar Pranowo Gemar Kendarai Moge, Ini 5 Tips Kendarai Motor Agar Irit Bensin
-
Atikoh Ganjar Pranowo Tampil Cantik Berhijab, Ini Tips Nyaman Pakai Jilbab Seharian
-
Melalui Mahfud MD, Netizen Titip Pesan untuk Gibran: SGIE Itu Salah
-
Sikapi Dua Hasil Survei yang Berbeda, Ganjar Pranowo Sebut yang Paling Penting Adalah Hal Ini
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City