SuaraJawaTengah.id - Setelah viral ‘El Sulfat’ dan ‘El Slepet’, berbagai julukan yang diberikan kepada para calon presiden pada Pemilu 2024 masih mendominasi perbincangan di media sosial X usai debat capres ketiga pada Minggu (7/1/2024).
Nama-nama yang viral di media sosial Twitter atau X tersebut merujuk kepada calon presiden, Prabowo Subianto, Anies Baswedan, dan Ganjar Pranowo. Beberapa di antaranya adalah El Chef, El Gemoy, dan El Chudai.
Perbincangan di Twitter tersebut mulanya dipantik oleh cuitan akun @idextratime yang memberikan julukan ‘El’ kepada setiap calon presiden. Adapun penggunaan istilah tersebut sendiri terinspirasi dari dunia sepak bola untuk menyebut karakteristik para pemain.
Berikut ini adalah beberapa julukan yang diberikan kepada masing-masing Capres tersebut dan artinya yang menggelitik.
Baca Juga: Waduh! Ganjar Pranowo Langsung Ditodong Sang Anak Barang Mahal Usai Debat Capres, Apa Itu?
Arti El Chef
El Chef sendiri merupakan julukan yang diberikan kepada Anies Baswedan. Istilah ‘Chef’ sendiri merujuk pada sosok Anies yang dianggap selalu ‘memasak’ kata-kata pada setiap situasi, terutama pada saat debat berlangsung.
Hal itu diberikan kepada Anies lantaran Anies kerap kali memberikan solusi dengan kata-kata yang tersusun dan terolah dengan rapi. Adapun yang disebut dengan ‘memasak’ kata-kata merujuk pada kemampuan Anies untuk ‘menyerang’ Capres lain dengan kata-kata dan gaya khasnya.
Arti El Gemoy
Netizen juga memberikan julukan menarik untuk Capres no 2, Prabowo Subianto. Ia mendapatkan sebutan El-Gemoy dari netizen lantaran kata ‘Gemoy’ sendiri kerap kali digunakan untuk menunjukkan persona sang Capres yang seringkali berjoget menggemaskan.
Baca Juga: PDIP Jateng Pede Jika Pemilu Digelar Minggu Ini, Ganjar Pranowo Menang Jadi Presiden
Arti El Chudai
Sementara itu, El-Chudai adalah julukan yang diberikan netizen kepada Ganjar Pranowo sebagai Capres no 3. Istilah ‘Chudai’ sendiri merujuk kepada sosok Ganjar yang baru-baru ini viral lantaran mengaku kerap menonton video dewasa.
‘Chudai’ adalah istilah gaul yang berarti hubungan dewasa antara laki-laki dan perempuan. Selain itu, kata tersebut juga bisa berarti sebuah umpatan kasar, yakni ‘sialan’.
Sebelumnya, terdapat pula julukan yang diberikan kepada para Calon Wakil Presiden yang sempat viral di media sosial. Di antaranya adalah El-Slepet, El-Sulfat, dan El-Selesai.
El-Slepet diberikan kepada Cak Imin sebagai pasangan Anies Baswedan. Hal tersebut lantaran beberapa waktu yang lalu, video dirinya dan Anies Baswedan bermain sarung viral di media sosial. Bahkan, kata-kata ‘Slepet’ sendiri acap kali digunakan oleh Cak Imin dalam berbagai pertemuan.
Lebih lanjut, Gibran Rakabuming Raka yang menjadi pasangan Prabowo Subianto mendapatkan julukan El-Sulfat, di samping julukan Samsul, lantaran salah menyebut Asam Folat menjadi Asam Sulfat untuk ibu hamil.
Sementara itu, El-Selesai adalah julukan untuk Mahfud MD yang merupakan pasangan Ganjar Pranowo. Mahfud MD mendapatkan julukan tersebut lantaran dirinya selalu menggunakan kata ‘Selesai’ setiap kali selesai mengutarakan pernyataan dalam debat.
Nah, itulah beberapa julukan unik yang diberikan oleh netizen kepada masing-masing paslon Capres dan Cawapres Pemilu 2024.
Kontributor : Dinnatul Lailiyah
Berita Terkait
-
Mafindo Soroti Hoaks Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Sasar Calon Kepala Daerah
-
Namanya Disebut Doang, Ganjar Tak Terlihat Hadir di Pelantikan Prabowo-Gibran
-
Terseret Kontroversi Fufufafa, Adab Gibran Ngomporin saat Prabowo Debat Capres Diungkit Lagi: Pantes...
-
Rela Tak Dapat Jatah Menteri, Surya Paloh: Nasdem Bukan Prioritas Prabowo!
-
Soroti Debat Capres AS, Paus Fransiskus: Donald Trump dan Kamala Harris Menentang Kehidupan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri