SuaraJawaTengah.id - Mantan pemain sinetron Ojek Pengkolan Ferry Setya Raharja alias Mas Pur menyatakan diri tertarik jadi wakil Ade Bhakti jika yang bersangkutan maju di Pilwakot Semarang 2024.
Sebelumnya, nama mantan camat viral Ade Bhakti beserta sejumlah tokoh lainnya seperti Hevearita G Rahayu, Yoyok Sukawi dan Iswar Aminuddin terpilih jadi sosok potensial di Pilwakot Semarang di lembaga survei AKSARA Research and Consulting.
Diketahui Pilwakot Semarang sendiri dilaksanakan tahun 2024 ini tepatnya pada tanggal 27 November mendatang.
Meski belum terang-terangan berminat jadi calon Wali Kota Semarang. Tetapi Ade Bhakti seolah senang namanya masuk ke dalam bursa Pilwakot Semarang 2024.
Baca Juga: Ade Bhakti Murka, Gara-gara Netizen Curiga TPA Jatibarang Kebakaran Lagi, Sebut Karena Sabotase
"Bismillah," ucap Ade Bhakti di akun instagramnya sembari mengunggah portal berita tentang namanya berpeluang maju Pilwakot Semarang 2024.
Rupanya unggahan Ade Bhakti itu mematik mantan pemain sinetron Ojek Pengkolan Mas Pur. Bahkan lelaki yang lahirnya di Kota Semarang ini bersedia menjadi pendamping Ade Bhakti.
"Aku dadi wakilmu piye pak (aku jadi wakilmu gimana pak)," ucap Mas Pur melalui akun instagramnya.
Komentar Mas Pur itu langsung mendapat respon. Tetapi pria yang kini menjabat sebagai Sekertaris Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Semarang itu harus meminta izin terlebih dahulu.
"@furrysetya ijin sek (ijin dulu) @antogalon," balas Ade Bhakti.
Sebelumnya, Ade Bhakti tidak bisa menolak jika hasil survei tersebut benar-benar muncul karena keinginan masyarakat.
"Dan kalau memang itu asli muncul dari masyarakat ya gimana lagi. Kan ya nggak bisa nolak," tuturnya di Semarang pada Sabtu (20/1/2024).
Ade Bhakti melanjutkan bahwa dirinya selama ini terus terang tidak melakukan hal apapun apalagi sampai menuju pencalonan wali Kota.
"Karena jujur saja saya merasa nggak ngapa-ngapain," tegasnya.
Jika Ade Bhakti dan Mas Pur benar-benar diajukan sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang bukan tidak mungkin mereka akan jadi kandidat terkuat.
Kontributor : Ikhsan
Berita Terkait
-
Profil Agustina Wilujeng, Jagoan PDIP di Pilwakot Semarang
-
Bahas Pilkada Semarang, Dico Bongkar Hasil Pertemuan Dengan Kaesang Dan Yoyok Sukawi Di Jakarta
-
Tayang Setiap Hari, Tukang Ojek Preman Suguhkan Cerita Gabungan 2 Sinetron Hits
-
Baru Menduda, Furry Setya Takut Ditanya Kapan Nikah Saat Lebaran
-
Furry Setya 'Mas Pur' Bicara Kemungkinan Rujuk dengan Dwinda Ratna
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Kiper Berdarah Belanda Klarifikasi Soal Patrick Kluivert: Fokus Pekerjaan Sendiri
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melesat Hampir Tembus Rp2 Juta/Gram
Terkini
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Rahasia Keberkahan Pernikahan di Bulan Syawal: Ini Doa yang Wajib Kamu Ucapkan!
-
Keistimewaan Surat Yasin Ayat 82: Kekuatan Tak Terlihat di Balik Doa dan Ikhtiar
-
Mengungkap Kerajaan Gaib di Pantai Glagah Wangi Demak
-
Bisa Bikin Merinding! Misteri Penampakan Kepala Menggelinding di Jalan Grojogan Blora