SuaraJawaTengah.id - Jembatan di Randuacir, Kota Salatiga, dikabarkan roboh pada Rabu pagi (6/3/2024). Dari peristiwa itu, satu orang tewas dan dua orang lainnya terluka.
Wakapolres Salatiga Kompol Iman Sudiyantoro mengatakan para korban merupakan pengendara sepeda motor yang terjatuh saat jembatan itu runtuh.
Menurut dia, korban meninggal dunia diketahui bernama Maratus Sholihah (23) warga Ngawi, Jawa Timur.
Ia menuturkan kejadian tersebut diketahui ketika adanya pengendara sepeda motor yang mendengar suara meminta pertolongan.
"Kemudian ada sepeda motor lain yang saat diminta bantuan untuk menolong justru ikut terjatuh," katanya dikutip dari ANTARA.
Ketiga korban yang dievakuasi, lanjut dia, dibawa ke RSUD Salatiga untuk mendapat pertolongan.
Sementara Kepala BPBD Kota Salatiga Roy Anjar mengatakan Jembatan Gabus diduga roboh akibat hujan deras dan banjir bandang yang melanda beberapa hari sebelumnya.
Menurut dia, akses menuju jembatan tersebut sudah ditutup oleh Dinas Pekerjaan Umum.
"Sejak Jumat sebenarnya sudah ditutup, tapi mungkin ada warga yang tidak tahu kemudian tetap melintas," katanya.
Baca Juga: Hasil IBL Indonesia Cup 2022: Tampil Impresif, Satya Wacana Salatiga Tekuk NSH Mountain Gold Timika
Menurut dia, kondisi jembatan tersebut sebenarnya sudah tidak layak dilalui usai hujan deras dan banjir bandang yang melanda kawasan itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang