SuaraJawaTengah.id - Beredar unggahan video memperlihatkan motor para pemudik mogok massal saat menerjang banjir di Jalan Pantura Kaligawe Semarang viral di media sosial.
Sebelumnya, ruas jalan tersebut utama mudik ke arah Demak, Kudus dan Pati itu sudah teredam banjir sejak pagi tadi. Genangan banjir disebabkan intesitas hujan yang mengguyur Kota Semarang mulai Jumat (5/4/2024) malam hingga Sabtu (6/4/2024).
Kondisi banjir sampai sore ini ternyata tak kunjung surut di beberapa ruas Jalan Pantura Kaligawe. Akibat hal itu banyak pemudik yang tidak mengenali medan kemudian nekat menerjang banjir lalu motor mereka banyak yang mogok.
"Situasi sore ini di pertigaan lampu merah Terminal Terboyo banyak sekali kendaraan motor mengalami kemogokkan," ucap seorang pria dalam unggahan video akun instagram @infokejadian_genuk.
Pria ini kemudian memperlihatkan kondisi para pemudik di jalan tersebut dari jarak dekat. Banyak para pemudik yang berusaha menyalakan mesin motor setelah melewati genangan banjir tersebut.
Bahkan tak sedikit juga dari para pemudik yang sedang melintas di genangan banjir justru mendorong kendaraannya.
Melihat motor para pemudik banyak yang mogok. Pria ini merasa sangat prihatin dengan pemandangan tersebut. Dia lantas menyeru pada siapapun untuk membantu menyalakkan mesin motor pemudik yang mogok.
"Bagi follower infokejadiangenuk yang paham tentang mesin motor bisa ke sini untuk membantu para pemudik yang motornya mengalami kendala mogok," bebernya.
Kejadian banjir di momentum mudik lebaran 2024 ini bikin dia kesal. Dia pun mengkritik Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) lantaran tidak bisa mencegah banjir ditengah euforia masyarakat sedang mudik.
Baca Juga: Nelangsanya Pemilik Rumah Ambles di Permata Puri Semarang: Usaha Istri Hancur Jelang Lebaran
"Kasian banyak motor yang mogok, ini ulah BBWS yang tidak becus menangani sistem sungai," ungkapnya.
Sontak saja unggahan video itu menyita perhatian warganet. Mereka tak segan menuliskan beragam tanggapan pedas lantaran bencana banjir yang terus berulang.
"Ini gubernurnya siapa ya, walikotanya siapa, BBWSnya kemana," heran akun @ulfazu**.
"Sudah sekian tahun selalu seperti ini," ucap akun @suse**.
"Ibu kota Jateng mau lebaran kok masih banjir. Ini pemerintahnya gimana sih," sahut akun @supra**.
"Ya Allah kasian loh udah capek macet, masih ditambahi banjir," timpal akun @serli**.
Berita Terkait
-
Ini Jadwal Azan Magrib Kota Semarang dan Sekitarnya pada 6 April 2024
-
Demi Sang Buah Hati, Pemudik dari Tangerang Ajak Kucing Kesayangan Mudik ke Semarang
-
Sambut Pemudik, Ini Cara Manfaatkan Pelayanan 24 Jam di Kota Semarang
-
Jalan Pantura Kaligawe Kembali Dilanda Banjir di Momen Mudik, Netizen: Malu-maluin Kota Semarang!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng