SuaraJawaTengah.id - Suasana penuh kebahagiaan terpancar dari ratusan driver ojek online (ojol) yang menghadiri acara buka puasa bersama di D'Kambodja, Semarang, pada Jumat (7/3/2025).
Kegiatan berbagi ini menjadi momen spesial bagi para driver yang sehari-hari berjuang di jalanan, apalagi dengan adanya dukungan penuh dari BRI Semarang.
Dalam hal ini BRI menyampaikan selalu berkomitmen untuk mendukung berbagai kegiatan positif, terutama selama bulan suci Ramadan.
"Selain menjalin kerja sama baik dengan nasabah D'Kambodja, selama bulan Ramadan ini BRI Kantor Cabang Brigjend Sudiarto khusus nya akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan sosial.
Para driver ojol yang hadir mengaku sangat bersyukur dan senang dengan adanya acara ini. Selain dapat menikmati hidangan berbuka secara gratis, mereka juga merasa dihargai dan diperhatikan oleh berbagai pihak.
Sementara itu, desainer kondang sekaligus pemilik D’Kambodja Heritage, Anne Avantie, turut berbagi kebahagiaan dengan mengadakan buka puasa bersama 250 pengemudi ojol.
Bunda Anne Avantie, sapaan akrabnya, menjelaskan bahwa kegiatan berbagi ini telah menjadi agenda rutin setiap tahun, khususnya saat bulan Ramadan.
"Kami menyediakan makanan dan minuman untuk karyawan serta masyarakat sekitar. Kegiatan ini juga melibatkan ojol yang selama ini membantu kami menghubungkan dengan customer," katanya.
Tak hanya itu, Anne Avantie juga berencana mengadakan kegiatan berbagi dengan komunitas disabilitas setiap minggu selama bulan Ramadan.
Baca Juga: BRI Purwodadi Fasilitasi Kotak Amal Digital untuk Masjid Baitul Makmur
"Menurut saya, berbagi bukan hanya tentang memberi sesuatu kepada orang lain, tetapi juga membangun hubungan yang baik dengan masyarakat. Kegiatan ini membantu kami memahami nilai-nilai kemanusiaan lebih dalam," jelasnya.
Baginya, setiap individu memiliki kekuatan untuk membangun kemanusiaan yang lebih baik. Oleh karena itu, ia berharap kegiatan berbagi ini dapat menjadi inspirasi bagi lebih banyak orang.
"Dalam berbagi, kami selalu menyediakan makanan dan minuman terbaik, bukan sekadar yang termahal. Karena bagi saya, yang terbaik adalah yang pantas dan layak diberikan kepada orang lain," imbuhnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat kebersamaan antara komunitas ojol, pelaku usaha, dan pihak perbankan, sekaligus menjadi inspirasi bagi lebih banyak pihak untuk terus menebar kebaikan selama bulan suci Ramadan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta