Juminem Lahirkan Bayi Laki-laki Kembar Tiga dalam Waku 10 Menit

Posisi bayi dalam kandungan sudah tepat, dan sang Ibu sendiri sehat dan siap."

Dwi Bowo Raharjo
Minggu, 19 Mei 2019 | 13:23 WIB
Juminem Lahirkan Bayi Laki-laki Kembar Tiga dalam Waku 10 Menit
Bayi kembar tiga pasangan Juminem (37) dengan Sakimin (45) lahir di Rumah Sakit Umum (RSU) Duta Mulya, Cilacap, Jawa Tengah. (Suara.com/Teguh Lumbiria)

SuaraJawaTengah.id - Bayi kembar tiga lahir di Rumah Sakit Umum (RSU) Duta Mulya, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Bayi tersebut merupakan anak dari pasangan Juminem (37) dengan Sakimin (45), warga Dusun Ciaur RT 02 RW 05 Desa Gintungreja, Kecamatan Gandrungmangu, Cilacap.

Komisaris RSU Duta Mulya Tatang Mulyana mengatakan ketiga bayi itu lahir pada Sabtu (18/5/2019). Juminem memproses persalinan secara normal.

“Posisi bayi dalam kandungan sudah tepat, dan sang Ibu sendiri sehat dan siap. Jadi kami putuskan untuk persalinan normal,” ujar Tatang Mulyana, Minggu (19/5/2019).

Dalam proses persalinan berlangsung lancar. Bahkan kata Tatang, jeda persalinan antar bayi hanya berkisar 5 menit.

Baca Juga:Mudik Bermobil ke Jawa Tengah, Inilah Titik Rawan Macet

“Persalinan bayi kembar 3 ini, yang pertama sekitar pukul 12.40 Wib, dengan berat 2 kilogram,” kata dia.

Kemudian bayi kedua, lahir sekitar pukul 12.45 WIB dengan berat 1,8 kilogram. Adapun bayi ketiga terlahir pada pukul 12.50 WIB dengan berat 1,7 kilogram. Sehingga proses persalinan dari bayi pertama hingga ketiga hanya 10 menit.

“Alhamdulillah semuanya baik-baik saja. Ibunya yang dalam persalinan lancar, sampai saat ini kondisinya baik, sehat. Ketiga anak kembarnya yang kesemuanya laki-laki, juga sehat,” kata Tatang Mulyana.

Sementara itu, Juminem mengaku bahagia bisa diberi anugerah keturunan tersebut. Bagi keluarganya, itu merupakan anak keempat sampai enam.

“Sebelumnya sudah (punya anak) tiga. Sekarang tambah sekaligus tiga, jadi (totalnya ada) enam. Alhamdulillah kami bahagia,” kata Juminem.

Baca Juga:Detik-detik Terduga Teroris Jawa Tengah Ditangkap Saat Isi Ceramah Masjid

Kontributor : Teguh Lumbiria

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak