Aparat Jaga Ketat Pos Polisi yang Terbakar di Solo

Sejumlah bagian pos polisi yang gosong terbakar sudah diperbaiki dan dicat putih

Bangun Santoso
Jum'at, 24 Mei 2019 | 10:14 WIB
Aparat Jaga Ketat Pos Polisi yang Terbakar di Solo
Kondisi pos polisi Fajar Indah di Solo usai terbakar pada Jumat dini hari. (Suara.com/Ari Purnomo)

SuaraJawaTengah.id - Sebuah pos polisi yang berada di simpang empat Fajar Indah, Jalan Adi Sucipto, Solo, Jawa Tengah terbakar pada Jumat (24/5/2019) pukul 01.30 WIB. Dari pengakuan saksi mata, api pertama kali terlihat di bagian dalam pos polisi tersebut.

Dari pantauan Suara.com, Jumat pagi, pos polisi Fajar Indah yang sempat terbakar itu tampak sudah diperbaiki. Beberapa bagian yang terbakar ditutup menggunakan cat warna putih. Sejumlah petugas terlihat berjaga di pos polisi tersebut.

Di lokasi juga masih terlihat sisa-sisa bekas kebakaran. Bagian yang gosong juga masih terlihat. Begitu juga bau kayu yang terbakar masih terasa menyengat di hidung.

Meski sudah dijaga aparat kepolisian, belum terlihat ada kegiatan untuk penanganan atau pemeriksaan terkait insiden kebakaran itu.

Baca Juga:Pos Polisi di Solo Terbakar

Aktivitas lalu lintas di sekitar lokasi tidak berbeda dari hari biasanya. Meskipun ada beberapa pengguna jalan sempat menengok pos polisi yang terbakar.

Sementara dari pihak kepolisian rencananya akan memberikan keterangan pers terkait kejadian tersebut.

Sekadar diketahui, kebakaran pos polisi Fajar Indah di Solo terjadi sekitar pukul 01.30 WIB. Belum diketahui secara pasti mengenai penyebab kebakaran tersebut.

"Kebakaran terjadi begitu cepat dan langsung membesar. Lalu warga berusaha memadamkannya," ujar Arifin, salah seorang warga di lokasi.

Kontributor : Ari Purnomo

Baca Juga:Polisi Ringkus Pelaku Pembakaran Pos Polisi Sabang

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

Pos Polisi di Solo Terbakar

24 Mei 2019 | 08:36 WIB WIB

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak