Ibu di Wonogiri Tewas usai Tenggak Racun Serangga, 2 Anak Ikut Dicekoki

Rumah W selalu tertutup rapat setiap hari. Bahkan, kondisi di sekitar rumahnya tak terawat.

Rendy Adrikni Sadikin
Kamis, 12 Desember 2019 | 16:27 WIB
Ibu di Wonogiri Tewas usai Tenggak Racun Serangga, 2 Anak Ikut Dicekoki
ilustrasi orang meninggal [shutterstock]

SuaraJawaTengah.id - Seorang ibu di Purwantoro, Wonogiri, W, meninggal setelah diduga menenggak racun serangga bersama kedua anaknya, Kamis (12/12/2019) pagi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun wartawan Solopos--jaringan Suara.com--, Rudi Hartono, kisah tragis di Purwantoro, Wonogiri diketahui setelah anak pertama W yang berinisial Z datang ke rumah neneknya yang tak jauh dari tempat tinggalnya.

Dia datang untuk meminta tolong sambil menahan sakit. Sang nenek bergegas ke rumah Z dan menemukan W beserta cucunya, K, dalam kondisi sekarat.

Nenek Z meminta pertolongan tetangga untuk membawa anak dan menantunya ke rumah sakit. Sayangnya, nyawa W dan anak keduanya, K, tidak tertolong. Sementara Z saat ini berada di rumah sakit untuk dirawat intensif.

Baca Juga:Kecoak Sudah Kebal Racun Serangga

Kejadian tragis itu terjadi sekitar pukul 06.30 WIB. Kapolsek Purwantoro, Iptu Aris Joko Nariomi, membenarkan kisah tragis tentang W yang meminum racun bersama kedua anaknya.

Sementara itu menurut warga sekitar, W adalah pribadi yang tertutup dan jarang bersosialisasi dengan tetangga.

Rumah W selalu tertutup rapat setiap hari. Bahkan, kondisi di sekitar rumahnya tak terawat, seperti tak bepenghuni. Bagi warga sekitar, hal itu dinilai wajar lantaran suami W merantau ke Yogyakarta dan jarang pulang.

Solopos.com/Rudi Hartono

Baca Juga:Bela Anaknya, Emak-emak Semprotkan Racun Serangga ke Muka Guru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak