SuaraJawaTengah.id - Pandemi Covid-19 memaksa sejumlah perusahaan merumahkan para pegawainya. Imbasnya, angka pengangguran bertambah.
Mencari pekerjaan lagi tentu bukanlah hal yang mudah, apalagi di tengah pandemi seperti ini. Bahkan banyak bisnis kecil yang terpaksa tutup akibat pandemi serta pemasukan jadi terganggu.
Selain itu, banyaknya persaingan pencari kerja membuat peluang ini semakin sempit.
Namun, bukan berarti tidak memiliki peluang sama sekali. Apalagi di era teknologi yang semakin berkembang banyak peluang pekerjaan yang memanfaatkan teknologi.
Baca Juga:Pemda Maksimalkan UMKM Pulihkan Ekonomi Daerah
Dilansir Solopos.com media jaringan Suara.com berikut tips mendapatkan pekerjaan di tengah pandemi.
1. Perluas jaringan online
Dengan membangun jaringan secara online, Anda bisa mengikuti pelatihan online yang memungkinkan mendapatkan kenalan baru. Menambah koneksi di grub media sosial manapun. Jika Anda merupakan seorang mahasiswa yang baru saja wisuda, bisa menghubungi pusat layanan karier atau alumni serta relasi lainnya yang mungkin pernah bekerja sama.
2. Melek teknologi
Pada era saat ini mayoritas aktivitas akan berbasis online, wawancara pekerjaan tentu akan dilakukan secara online. Pentingnya bagi para pelamar pekerjaan menguasai berbagai macam aplikasi pendukung seperti Zoom, Google Meet serta aplikasi lainnya.
Baca Juga:Pemkab Bojonegoro Minta Pusat Perhatikan Penyerapan Tenaga Kerja di Daerah
3. Hubungi kerabat
Orang-orang pasti tahu bahwa ini masa yang sulit dan mereka ingin membantu semampu mereka. hubungi teman ataupun keluarga Anda, biarkan mereka tahu bahwa Anda sedang mencari pekerjaan dan beri tahu mereka tentang jenis pekerjaan yang Anda cari.
Bahkan jangan ragu untuk menghubungi mantan kolega dan bos jika Anda melihat lowongan di perusahaan mereka. Mereka lebih cenderung mempekerjakan Anda daripada pesaing. karena mereka sebelumnya tahu keterampilan dan etos kerja Anda. Bahkan jika mereka tidak merekrut, mereka akan memberikan referensi untuk aplikasi Anda yang lainnya.
4. Tingkatkan skill
Dengan meningkatkan skill serta kemampuan sehingga Anda bisa memenuhi kualifikasi lowongan kerja yang ada. Di sini, Anda bisa mengasah skill yang sudah dimiliki maupun yang belum dimiliki.
Ada beberapa palatform online course yang bisa Anda gunakan untuk melatih ataupun meningkatkan skill Anda termasuk program Pemerintah Kartu Prakerja. Beberapa kursus yang bisa diambil untuk mengasah kemampuanmu misalnya seperti kurus Google Data Studio, Google Analytics, Copywriting, hingga kursus Microsoft Excel.
5. Tetap update informasi
Selalu pantau situs perusahaan yang Anda inginkkan. serta riset perusahaan dengan mengikuti akun perusahaan maupun akun pribadi karyawannya di media sosial. Anda juga bisa merisetnya dengan mencari berita-berita mengenai perusahaan terkait.
Jika Anda berkesempatan mengikuti proses wawancara di perusahaan yang telah diriset. Anda bisa sampaikan informasi yang selama ini sudah dikumpulkan. Jangan lupa berikan solusi serta cara Anda dalam membantu perusahaan untuk mencapai tujuan perusahaan dan keluar dari krisis pandemi ini.