Video Prabowo: Kalau Anggota Gerindra Korupsi, Saya yang Masukin Penjara

Prabowo terekam video saat berkata dirinya akan masuk ke penjara jika ada kadernya melakukan korupsi.

Budi Arista Romadhoni
Rabu, 25 November 2020 | 14:23 WIB
Video Prabowo: Kalau Anggota Gerindra Korupsi, Saya yang Masukin Penjara
Prabowo Subianto [ABC Australia]

SuaraJawaTengah.id - Sejak pagi tadi, kabar penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang diduga terlibat kasus korupsi ramai dibicarakan publik.

Bahkan, pemberitaan tersebut trending topik di hampir seluruh platform media sosial. 

Menurut pantauan SuaraJawaTengah.id sejak pagi hingga siang ini, kicauan yang membahas terkait penangkapan Menteri KKP ini dibahas dalam beberapa kata kunci trending. Seperti #Novel Baswedan, #Bu Susi, #Gerindra, #Menteri KKP, #Tenggelamkan, #Breaking News.

Dalam sebuah unggahan akun twitter @Cobeh09 yang turut meramaikan trending topik tersebut, mengunggah sebuah video Prabowo Subianto yang mengatakan dengan tegas bahwa jika ada anggota Gerindra korupsi, dirinya yang akan memasukkan ke penjara.

Baca Juga:Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Reshuffle Kabinet di Depan Mata?

"Saya jamin Partai Gerindra akan melawan korupsi sampai ke akar-akarnya. Kalau ada anggota Gerindra yang korupsi. Saya yang akan masukin ke penjara sendiri," kata Prabowo dalam video tersebut. Video itu merupakan momen ketika perhelatan Debat Capres-Cawapres 2019 di Hotel bidakara, jakarta pada kamis (17/1/2019).

Melihat unggahan tersebut, warganet turut meramaikan lini masa dengan menantang Prabowo untuk membuktikan ucapannya tersebut. Salah satunya akun @Daharwijayatan menantang agar Prabowo membuktikan ucapannya.

"Buktikan kalau emang komitmen dengan ucapannya sendiri," tulisnya.

"Buktikan sekarang," kata akun @IskandarMocht16.

Selain itu, warganet juga meragukan jika ucapannya itu masih berlaku sampai sekarang.

Baca Juga:OTT Menteri Edhy Prabowo, KPK Sita Kartu ATM Diduga Terkait Korupsi Benur

"Memangnya masih berlaku ..???? .... #eh." Ungkap akun @JohansyahUntung.

"Apakah benar begitu ferguso?? makin hari seperti nganu, diam dan banyak diam, meratapi dan menelan kejumawaannya berbicara selama pilpres," kata akun @black13side.

Meski demikian, banyak juga dari warganet yang menunggu tindakan dari Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.

"Tinggal Menunggu waktu saja," tulis akun @makanpaketangan.

"Masukkin pak.... yang lama sekalian wkwkwkwk..." Kata akun @kkmanti.

"Mas @Dahnilanzar menunggu janji pak parabowo..siapa korupsi dipecat," tulis akun @harisuwarso2.

Reporter: Aditia Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini