Anggota Satpol PP Kota Pekalongan Ini Antusias Ikut Bintang Suara

Bintang Suara menjadi tempat bagi masyarakat untuk menyalurkan bakat di bidang tarik suara, terutama di musik dangdut.

Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 30 Januari 2021 | 16:27 WIB
Anggota Satpol PP Kota Pekalongan Ini Antusias Ikut Bintang Suara
Anggota Satpol PP Kota Pekalongan, Desi Sulistiyono, salah satu pendaftar ajang Bintang Suara.[Suara.com/dok]

SuaraJawaTengah.id - Ratusan peserta sudah mendatar ajang pencarian bakat penyanyi dangdut, Bintang Suara yang akan ditutup 31 Januari 2021.

Ajang tersebut menjadi tempat bagi masyarakat untuk menyalurkan bakat di bidang tarik suara, terutama di musik dangdut. Melalui ajang ini, peserta juga memiliki kesempatan menembus dapur rekaman.

Mimpi untuk masuk dapur rekaman dan menjadi artis dangdut itu menjadi alasan seorang anggota Satpol PP Kota Pekalongan, Desi Sulistiyono untuk mendaftar Bintang Suara.

"Cita-cita dari kecil ingin jadi artis. Kalau ada kesempatan ya kenapa tidak‎," kata Desi kepada Suara.com, Sabtu (30/1/2021).

Baca Juga:Warga Sulsel Jangan Ketinggalan, Pendaftaran Bintang Suara Hampir Tutup

Pria kelahiran Lampung itu sejak kecil sudah suka menyanyi. Bakatnya sudah terlihat ketika kerap ikut menirukan lagu-lagu yang diputar di radio. Bakat menyanyinya juga kerap disalurkan di berbagai acara.

"Sering diminta jadi MC dan nyanyi di acara-acara pernikahan dan acara 17-an. Ya untuk menyalurkan hobi," kata warga Desa Kedungjaran, Kecamatan Sragi, Kabupaten Pekalongan itu.

Selain itu, Desi juga kerap ikut ajang lomba dan pencarian bakat menyanyi baik di tingkat kota maupun nasional. Salah satu ajang yang pernah diikuti adalah Akademi Fantasi Indosiar (AFI) 2 pada tahun 2000-an.

‎"Dulu ikut audisi AFI 2 masuk sampai 50 besar. Pernah juara 1 juga waktu ikut festival dangdut di Yogyakarta pas lulus SMA," ungkapnya.

‎Bakat menyanyi dan suara merdu yang dimiliki Desi juga sudah diketahui oleh keluarga dan rekan-rekan kerjanya di Satpol PP Kota Pekalongan. 

Baca Juga:Jelang Ditutup, Pinkan Mambo Desak Pecinta Dangdut Daftar Bintang Suara

"Tahu ada Bintang Suara pertama dari istri‎, jadi saya mendaftar. Teman-teman di Satpol PP juga tahu saya suka menyanyi. Kalau ada lomba menyanyi saya diikutkan," ujarnya.

REKOMENDASI

News

Terkini