Tak Tertarik Kursi Komisaris BUMN, Ustadz Yusuf Mansur Pengen Jadi Capres 2024

Ustadz Yusuf Mansur menyatakan tak tertarik dengan kursi BUMN, ia lebih kepengen jadi Capres 2024

Budi Arista Romadhoni
Sabtu, 12 Juni 2021 | 10:04 WIB
Tak Tertarik Kursi Komisaris BUMN, Ustadz Yusuf Mansur Pengen Jadi Capres 2024
Ustaz Yusuf Mansur restorasi motor jadulnya (Facebook)

SuaraJawaTengah.id - Pendakwah kondang, Ustadz Yusuf Mansur tidak berminat menjadi komisaris BUMN. Namun ia tertarik menjadi Capres 2024

Hal itu dinyatakan Ustadz Yusuf Mansur melalui media sosial Twitter. Sontak saja utasan pendakwah dan pengusaha itu mengagetkan para nitizen. 

Diketahui, Ustadz Yusuf Mansur akhir-akhir ini sedang jadi disorotan warganet lantaran sering memuji kinerja Presiden Jokowi. Diduga Yusuf Mansur sedang mengincar salah satu kursi komisaris BUMN tersebut.

Namun dugaan itu dibantah tegas oleh Yusuf Mansur. Pasalnya ia mengatakan secara tulus memuji kepemimpinan Jokowi tanpa mengharapkan imbalan apapun.

Baca Juga:Anies-Ridwan Kamil Salat Subuh Bareng, Gerindra: Mereka Mau Ngapain Sah-sah Aja

Maka untuk membuktikan kebenaran itu, Yusuf Mansur bahkan berani berujar janji tidak tertarik dengan jabatan komisaris BUMN. Dirinya lebih tertarik menjadi seorang Presiden pada periode berikutnya.

Hal itu, ia katakan melalui akun twitter pribadi @Yusuf_Mansur pada Jum'at (11/06/2021). Dalam cuitannya itu, Yusuf Mansur secara terang-terangan mengaku tidak menyukai jabatan komisaris plat merah itu.

"Bismillah... Presiden RI 2024... gak maen di komisaris mah... gak maen di dana haji... gak maen. Bismillah Presiden aja hehehe," kata Yusuf Mansur.

"Jangan kesel2 yaaa... Mandi, ngupi.. liat pagi yang cerah. Sedep banget dah ah... twitt banyak... Mudah2an gak bikin sewot. Didoain adem semua. aamin," lanjutnya.

Ustadz Yusuf Mansur menyatakan siap nyapres 2024. [Twitter]
Ustadz Yusuf Mansur menyatakan siap nyapres 2024. [Twitter]

Sontak saja pernyataan Yusuf Mansur itu mengejutkan warganet di media sosial. Tak sedikit warganet memberikan komentar beragam dari cuittan tersebut.

Baca Juga:Sebut Prabowo Subianto Tidak Punya Malu, Netizen Unggah Tiga Poster Pencalonan Sebelumnya

"Luruskan niat pak, beraihkan hati, bersih kan diri, bersihkan jiwa dan fikiran. Dr awal ane kenal pak yusuf itu sbg pemuka agama, bukan politikus. Dah fokus aja diurusan agama dan umat. Contoh UAS dan UAH. Afwan pak," cetus akun @cak_izen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak