SuaraJawaTengah.id - Dalam kunjungan kerja Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian ke Kabupaten Kendal, Jawa Tengah pada Kamis (29/07/2021). Terdapat satu momen menggelikan yang berhasil menyita perhatian publik.
Momen menggelikan itu terjadi ketika Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dicuekin oleh mantan Kaporli tersebut.
Hal itu diketahui dari unggahan video di akun instagram pribadi Ganjar Pranowo. Dalam video berdurasi 1 menit 19 detik ini merekam momen Ganjar di cuekin Tito Karnavian saat hendak menyambut kedatangannya di kantor Bupati Kendal.
Awalnya Ganjar yang mengenakan baju adat berwarna merah tengah bersiap-siap menyalami Tito yang baru turun dalam mobilnya.
Baca Juga:KRI dr Soeharso Bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas, Bantu Suplai Oksigen di Jateng
Alih-alih menyalami dan menyapa Ganjar, Tito Karnavian malah mencueki Ganjar yang berada persis disebelah kiri Bupati Kendal. Ekspresi Ganjar pun terlihat biasa saja saat Tito tak mengenalinya.
Rupaya pada saat memberikan sambutan, Tito Karnavian baru sadar bahwa dirinya telah mengabaikan orang nomor satu di Jawa Tengah. Lantas Tito pun segera meminta maaf atas kejadian tersebut.
"Pertama-tama saya mengucapkan terimakasih banyak atas penyambutan hari ini. Saya juga mohon maaf betul, tadi pas saya masuk yang saya perhatikan hanya bapak bupati. Sebelahnya bupati berpakaian adat saya pikir kalau di Jakarta itu seperti abang none Jakarta," buka Tito.
"Bener saya pikir Ganjar itu abang nonenya Kabupaten Kendal. Biasanya kan begitu kalau kepala daerah kunjungan selalu disambut ikon seperti itu. Pas saya ke toilet, saya baru sadar ternyata yang mengenakan pakaian adat Ganjar," ungkapnya sembari ketawa.
Diakhir video, Tito memberi candaan dengan mengatakan kalau wajah ganteng dan postur tubuh yang tinggi. Ganjar masih terlihat cocok jika menjadi abang nonenya Kabupaten Kendal.
Baca Juga:Biasanya Gelar Demo, Enam Organisasi Mahasiswa Ini Geruduk Rumah Ganjar Pranowo
Sontak unggahan video tersebut langsung mengundang perhatian warganet. Tak sedikit dari warganet yang menertawakan momen menggelikan tersebut.
"Wkwkwk pak ganjar ngga di anggap ngga di sapa, di kira abang2 jateng wkwkwk," kata akun @ferryfebrian1980.
"Hahaha maklum ke tutup masker ya Pak Menteri," sahut akun @gregcahyo.
"Wkwkwkw pak ganjar ngeprak ki ceritane," cetus akun @evanuryana.
"Untung ada klarifikasi Pak Mendagri, kalo nggak netizen udah mikir2 aneh yo pak," ujar akun @juragan1717.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan