SuaraJawaTengah.id - Pundi-pundi medali emas kembali didapatkan kontingen Jawa Tengah di ajang PON XX Papua 2021.
Terbaru, medali emas dipersembahkan dari cabang olahraga (cabor) biliar.
Duet Ricky Yang dan Rico Dela Wijaya di nomor 15 Ball Double Putra yang bertanding di venue Biliar Mimika, Selasa (5/10/2021) jadi penyumbangnya.
Ricky dah Rico menang 5-0 atas tim Sulawesi Selatan (Sulsel) di partai puncak nomor 15 Ball Double Putra.
Baca Juga:PON Papua: Maria Londa Sabet Emas Lompat Jauh Putri
Lebih spesial lagi, Ricky dan Rico mempersembahkan emas biliar tepat di hadapan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo yang menyaksikan perjuangan atlet biliar.
Manajer biliar Jateng, Buntat mengatakan perjuangan Ricky dan Rico di final relatif mudah saat melawan Sulsel karena unggul jauh 5-0.
"Persaingan sangat berat justru sebelum partai final. Medali emas ini suatu Raihan positif di hari ini dan menjadi motivasi Jateng untuk menambah medali emas," kata Buntat diwartakan Ayosemarang.com--jaringan Suara.com.
Ganjar yang datang pun memberikan suntikan semangat tambahan agar atlet bisa terus bersaing dan mempersembahkan medali emas di nomor-nomor selanjutnya.
"Pak Ganjar tadi memberikan selamat secara langsung kepada Ricky dan Rico setelah memastikan kemenangan. Pak Ganjar pesan agar kami terus berjuang hingga akhir perlombaan," tutur Buntat.
Baca Juga:PON Papua 2021: Jawa Barat Tambah Emas, Perak, dan Perunggu dari Panjat Tebing
Sayangnya, kesuksesan Ricky Yang dan Rico tak diikuti pebiliar putri Jateng Angeline Ticoalu di nomor 10 Ball Single Putri. Namun, Buntat optimistis, Angeline akan memberikan medali di 3 nomor.
"Jateng mengikuti 16 nomor di cabor biliar. Semua nomor memiliki kans meraih medali," pungkas Buntat.