SuaraJawaTengah.id - Marwiyah (55) pedagang di Pantai Widarapayung, Kabupaten Cilacap, menjadi korban selamat pada peristiwa Tsunami. Kala itu, selepas azan ashar, Senin 17 Juli 2006, tengah berdagang seperti biasanya.
Memang pada hari kerja, jumlah wisatawan yang berkunjung tidak seramai saat akhir pekan. Namun dirinya tetap berjualan demi kebutuhan rumah tangga. Waktu itu, ia menjadi satu-satunya warung yang berjualan. Sebelah warungnya entah keperluan apa, memilih tutup.
Ia tidak mungkin melupakan kejadian pada sore itu, bukan pembeli yang diharapnya datang, malah air bah tsunami setinggi atap warungnya yang menyapu rata bangunan semi permanen seisinya.
Gempa dengan kekuatan 6,8 SR di lepas Pantai Pangandaran menjadi penyebabnya.
Baca Juga:Usai Laga PSCS vs AHHA PS Pati, Fasilitas Ruang Ganti Stadion Manahan Diduga Dirusak
Meskipun tergolong besar, Marwiyah mengaku tidak merasakan gempa tersebut. Oleh sebabnya, ia tidak mengungsi ke tempat yang lebih tinggi setelah gempa mengguncang.
"Kejadian begitu cepat. Saya tidak sempat menyelamatkan apa-apa. Dagangan, uang, harta saya yang ada di warung hanyut semua," katanya saat ditemui Suara.com, Kamis (7/10/2021).
Ia tak menyangka berhasil selamat dalam kejadian itu. Air bah menyapu pesisir pantai sejauh 1 km an. Saat terseret dirinya berusaha meraih apapun yang ada untuk tetap bisa di atas permukaan air.
"Saya saat itu pegangan batang pohon kelapa. Dari situ saya hanya berharap air dapat segera surut. Hampir tidak menyangka saya bisa selamat. Karena teman saya ada dua orang yang saya kenal, meninggal dunia dan ditemukan di aliran Sungai Sawangan," jelasnya.
Beruntung dirinya hanya mengalami luka lecet biasa sehingga bisa berjalan pulang setelah air surut. Namun kondisi tubuhnya sudah compang-camping dipenuhi pasir bercampur lumpur. Bahkan ia sempat menyelamatkan dua orang anak yang mengambang di permukaan laut dengan kondisi masih hidup.
Baca Juga:Klubnya Atta Halilintar AHHA PS Pati Keok Lagi, Kali Ini Dipecundangi PSCS Cilacap
"Itu anak saya seret di atas air. Kondisinya masih hidup, tapi saya tinggalkan di tempat yang lebih aman. Karena setelah itu, anak saya menjemput menggunakan motor di gerbang pintu masuk. Begitu sampai rumah keluarga saya yang lain sudah mengungsi. Saya disuruh langsung mengungsi tapi dengan kondisi yang kotor akhirnya saya mandi dulu," terangnya.
Ia terpisah dengan suami dan anaknya yang lain. Marwiyah mengungsi bersama anaknya yang menjemput setelah kejadian berlangsung. Malam itu, ia mengungsi di tempat seorang pelanggan yang biasa mampir ke warungnya jika berwisata ke Pantai Widarapayung. Rumahnya berada di Desa Pageralang, Kecamatan Kemranjen, Kabupaten Banyumas.
"Saya mengungsi disitu tiga hari. Tanpa membawa apapun, cuma bawa baju yang menempel di badan. Saya bahkan lupa membawa jilbab. Jadinya saya dipinjamin sama yang punya rumah. Sampai sekarang malah masih saya simpan buat kenang-kenangan," lanjutnya.
Trauma tentu saja masih menghantui Marwiyah beberapa tahun pasca bencana tsunami. Namun dirinya mencoba bangkit tiga bulan setelahnya. Bukan tanpa sebab, mata pencaharian satu-satunya hanya dari berdagang makanan di Pantai Widarapayung.
Pengalaman berbeda dialami Yanti (49), warga RT 04 RW 14, Kelurahan Tegalkamulyan, Kecamatan Cilacap Selatan. Pada saat peristiwa gempa dan tsunami, dirinya tengah hamil anak kedua dengan usia kandungan delapan bulan.
Dalam satu keluarga, tidak ada yang mengungsi pasca gempa besar. Pasalnya, ada salah satu anggota keluarga yang terbaring sakit dan tidak memungkinkan untuk mengungsi. Terlebih kondisi jalanan yang sudah semrawut karena banyaknya warga yang ingin mengungsi ke lokasi yang lebih aman.
"Panik saya, mau ikut ngungsi jelas tidak mungkin karena ibu saya tidak bisa bangun (sakit). Sedangkan saya hamil 8 bulan. Suami saya bilang 'tenang tidak bakal ada tsunami kita disini saja'. Seandainya pun ada tsunami kita mati bareng-bareng," katanya saat ditemui.
Jarak dari lokasi ia tinggal dengan Pantai Kemiren hanya berkisar 500 meter. Terpisah oleh jalan raya dan area persawahan. Dirinya sudah tinggal di sini sejak tahun 2004. Saat kondisi perumahannya masih sepi tidak seperti sekarang.
"Setelah gempa tidak ada bangunan yang ambruk, karena perumahan sini masih sepi. Tidak ada korban jiwa. Tapi semua pada berhamburan keluar karena takut sih. Jalannya macet karena akses jalan hanya satu saja. Jadi kalaupun keluar buat ngungsi pasti bakal kena macet. Kalau misal lari masih mungkin untuk bisa menembus kemacetan," ungkapnya.
Selama ini, dirinya mengaku sangat minim simulasi dan sosialisasi dari pemerintah daerah jika seandainya ada gempa dan tsunami terjadi. Ia hanya mengetahui jika akan ada tsunami sirine di masjid tempatnya tinggal akan berbunyi keras.
"Beberapa kali sirine itu dibunyikan untuk mengecek fungsinya. Karena katanya kalau tidak sering dicoba kan bakal rusak. Saya cuma dikasih tahu lokasi jalur evakuasinya. Terus harus menyelamatkan diri di tempat gedung yang lebih tinggi seperti sekolahan," terangnya.
Ia sebenarnya merasa takut hidup di pesisir pantai selatan Jawa Tengah yang rawan gempa dan tsunami. Namun berdasarkan pengalamannya menghadapi ancaman tsunami, Pulau Nusakambangan menjadi tameng alami ancaman gelombang tinggi yang bisa menyampu bersih kawasan Kota Cilacap.
"Sebenarnya saya takut, tapi kan di sini ada Pulau Nusakambangan. Dahulu waktu tsunami yang parah kan daerah Widarapayung sana. Di sini malah air tidak sampai naik jauh dari pantai. Tidak ada korban jiwa jadinya karena tsunami karena terhalang Nusakambangan," tandasnya.
Antisipasi Tsunami dari BMKG
Kepala Stasuiun Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Banjarnegara, Setyoajie Prayoedhie menjelaskan berbagai upaya telah dilakukan pemerintah untuk meminimalisir korban jiwa jika terjadi gempa bumi dan tsunami di sepanjang pesisir selatan Jawa Tengah.
Terbaru, salah satunya membuat teknologi berbasis aplikasi yang diberi SIRITA (Sirens for Rapid Information on Tsunami Alert).
"Garis pantai kita di Indonesia itu sangat panjang, belum sebanding dengan alat peringatan dini yang terpasang. Oleh sebab itu kita coba mengembangkan inovasi baru. Aplikasi sirine berbasis telepon seluler berbasis android atau biasa kita singkat Sirita," jelasnya.
Aplikasi ini dinilai lebih personal jika dilihat tren saat ini adanya peningkatan penggunaan menggunakan telepon seluler saat pandemi. Rata-rata tiap rumah minimal ada satu anggota keluarga yang memiliki telepon seluler. Hal ini untuk membantu peran pemerintah daerah.
"Karena kan kalau perintah evakuasi itu kewenangan pemerintah daerah. Jadi coba kita bantu pemerintah daerah untuk membuat aplikasi ini. Harapannya semua masyarakat sudah menginstal aplikasi ini, jadi ketika ada peringatan dini tsunami dari BMKG, pemerintah daerah dalam hal ini BPBD perlu dilakukan evakuasi mereka bisa langsung login di aplikasi Sirita dan mengaktifkan warningnya," tuturnya.
Aplikasi tersebut otomatis akan berbunyi keras walaupun pengguna tengah mengaktifkan mode diam. Cakupan volumenya mencapai 80 persen dari batas maksimal tiap telepon seluler.
"Kami sudah melakukan kajian provider tiap telepon seluler ketika terjadi gempa bumi, masih bisa bertahan paling tidak 5 sampai 10 menit sebelum sistemnya shutdown otomatis. Karena di setiap BTS mereka punya genset. Harapan kami dalam waktu itu, BMKG mengirimkan peringatan dini tsunami maksimal 5 menit sudah terkirim, BPBD harus cepat mengambil sikap membunyikan sirine manual di daerah yang akan terdampak," terangnya.
Hal ini tentunya bertujuan untuk meminimalisir korban jiwa. Belajar dari pengalaman peristiwa gempa bumi dan tsunami sebelumnya seperti terakhir kali terjadi di Kota Palu, Pulau Sulawesi beberapa tahun silam.
Berkaitan dengan prediksi gempa besar yang bisa mengguncang jawa bagian selatan, BMKG sendiri melihat tidak menutup kemungkinan berdasarkan kenaikan tren gempa bumi sejak tahun 2016 lalu.
"Kita coba bandingkan dengan data kegempaan Jawa Tengah dan sekitarnya, dari Januari 2016 hingga September 2021. Jika kita lihat grafiknya cenderung meningkat. Walaupun untuk kejadian gempa dirasakan dan merusak itu relatif stabil tidak ada peningkatan yang signifikan. Namun demikian di selatan Pulau Jawa ada zona subduksi, di sana ada tiga segmen megathrust yang perlu kita waspadai, ketika mungkin bisa jadi memicu aktifitas kegempaan dengan magnitudo besar yang bisa memicu terjadinya tsunami," tutupnya.
Kontributor : Anang Firmansyah