Diduga Tersambar Petir, Kilang Minyak Pertamina RU IV Cilacap Terbakar

Kebakaran itu terjadi diduga karena sambaran petir setelah Cilacap diguyur hujan sejak sore hari.

Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 13 November 2021 | 20:24 WIB
Diduga Tersambar Petir, Kilang Minyak Pertamina RU IV Cilacap Terbakar
Kilang Pertamina RU IV Cilacap, Jawa Tengah dikabarkan mengalami kebakaran, Sabtu (13/11/2021) malam. [Twitter @RadioElshinta]

SuaraJawaTengah.id - Kilang Pertamina RU IV Cilacap, Jawa Tengah dikabarkan mengalami kebakaran, Sabtu (13/11/2021) malam.

Kebakaran itu terjadi diduga karena sambaran petir setelah Cilacap diguyur hujan sejak sore hari.

Video terbakarnya kilang minyak tersebut beredar di media sosial (medsos) salah satunya diunggah akun Twitter @RadioElshinta.

Dalam rekaman video singkat itu, terlihat dari kejauhan api membumbung tinggi meski dalam kondisi hujan dengan intensitas sedang.

Baca Juga:Duh! Motor dan Gerobak Bakso Terbakar di Perumahan Bojonggede

Hingga saat ini belum diketahui apakah ada korban jiwa atau tidak dalam insiden kebakaran besar tersebut.

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi melalui Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy membenarkan kejadian itu.

"Saat ini masih upaya pemadaman dan koordinasi dengan pihak Pertamina," ucapnya.

Sebelumnya, salah satu tangki kilang di area milik PT Pertamina Unit IV, Cilacap, juga sempat terbakar 11 Juni 2021 silam.

Baca Juga:Viral, Motor dan Gerobak Bakso Ludes Terbakar di Perumahan Bojonggede

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak