SuaraJawaTengah.id - Bek andalan Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang sedang naik daun Pratama Arhan beberapa waktu yang lalu pernah mengaku ingin memacari aktris Bunga Citra Lestari.
Hal tersebut terungkap dari sebuah tayangan video yang diunggah oleh kanal YouTube PSSI TV.
Dalam video tersebut menanyakan empat pemain Timnas macam Pratama Arhan, Irfan Jauhari, Alfeandra Dewangga, dan Adi Satrio tengah bermain sebuah game 'Jawab Pertanyaan'.
Pada sesi game tersebut Pratama Arhan mendapati pertanyaan dari Adi Satrio terkait siapa selebriti yang ingin ia pacari.
Baca Juga:Viral Pria Pungli Uang Parkir di Sudirman, Nobar Final Piala AFF 2020
"Siapa ya, siapa nih. BCL (Bunga Citra Lestari) ah BCL,'' jawab Pratama Arhan.
Selain sosok BCL, Arhan juga ternyata jatuh hati dan naksir pada aktris pemeran Milea dalam film Dilan yakni sosok Vannesa Prescilla.
Pengakuan Arhan tersebut terungkap pada dalam unggahan video di kanal YouTube PSSI TV. Dalam video itu Arhan diberi beberapa pertanyaan dan langsung dijawab dengan cepat.
Pada sesi pertanyaan soal siapa artis yang ingin dijadikan pasangan hidup. Jawaban Arhan justru berbeda dari sebelumnya.
Dalam video ini pria kelahiran Blora, Jawa Tengah ini menjatuhkan pilihannya kepada Vannesa Prescilla sosok aktris yang ingin dijadikan kekasih Arhan.
Baca Juga:Pratama Arhan Absen Lawan Thailand, Eks Pemain Persis Solo Jr Berpeluang Tampil
Vannesa Prescilla sendiri bukanlah sosok asing di dunia hiburan Indonesia. Bahkan namanya sampai melejit ketika sukses memerankan sosok Milea di film Dilan bersama Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan.
- 1
- 2