Dikabarkan ke PSS Sleman, Finky Pasamba Justru Dilepas PSIS Semarang ke Bhayangkara FC

Bhayangkara FC memberikan fee transfer ke PSIS yang nominalnya disepakati hanya diketahui oleh kedua belah pihak klub.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 02 Juni 2022 | 20:07 WIB
Dikabarkan ke PSS Sleman, Finky Pasamba Justru Dilepas PSIS Semarang ke Bhayangkara FC
PSIS Semarang resmi melepas gelandang Finky Pasamba yang berlabuh ke Bhayangkara FC. [Dok PSIS Semarang]

SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang kembali melepas salah satu pemain di lini tengah jelang menghadapi Luga 1 2022/2023.

Kali ini ini gelandang petarung, Finky Pasamba yang berpisah jalan dengan tim Laskar Mahesa Jenar.

Sempat dikabarkan ke PSS Sleman, pemain kelahiran Ambon 29 tahun silam itu hijrah ke sesama klub Liga 1, Bhayangkara FC.

Karena masih terikat kontrak, Bhayangkara FC memberikan fee transfer ke PSIS yang nominalnya disepakati hanya diketahui oleh kedua belah pihak klub.

Baca Juga:Nama Turnamen Pramusim Diumumkan Awal Pekan Depan, Piala Presiden Lagi?

“Hari ini resmi kami umumkan Finky pindah ke Bhayangkara FC dengan status transfer. Atas nama manajemen PSIS kami ucapkan terima kasih atas dedikasi Finky selama ini,” ujar Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi, Kamis (2/6/2022).

Mewakili manajemen PSIS, Yoyok Sukawi juga mendoakan sang pemain untuk senantiasa diberi kesuksesan di klub barunya.

“Sukses dan sehat terus Finky baik di dalam mau pun di luar lapangan,” pungkas Yoyok Sukawi berkaitan dengan pelepasan Finky Pasamba.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak