SuaraJawaTengah.id - ASEAN merupakan kumpulan negara-negara yang tergabung di wilayah Asia Tenggara. Salah satu negara yang bergabung adalah Indonesia. Lalu apa saja faktor pendorong kerjasama antara negara ASEAN? Berikut penjelasannya.
Untuk Anda ketahui, ASEAN didirikan di Bangkok, Thailand pada Tanggal 8 Agustus 1967 berdasarkan Deklarasi Perbara oleh Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand.
ASEAN beranggotakan semua negara yang wilayahnya berada di regional Asia Tenggara.
Daftar Anggota ASEAN:
Baca Juga:Kejagung Jemput dan Tahan Tersangka SD Dalam Perkara PT Duta Palma Group
1. Indonesia
2. Malaysia
3. Singapura
4. Thailand
5. Filipina
Baca Juga:Gianyar Dihiasi Ribuan Bendera Merah Putih
6. Brunei
7. Vietnam
8. Laos
9. Myanmar
10. Kamboja
Berikut ini faktor pendorong kerjasama ASEAN dikutip dari persentasi Dewi Triwahyuni:
1. Faktor Kesamaan Nasib dan Sejarah.
Semua negara-negara di kawasan Asia Tenggara samasama mengalami penjajahan oleh bangsa lain (kecuali Thailand). Selain itu bangsa-bangsa di kawasan Asia Tenggara sudah lama menjalin hubungan baik.
Kerajaan Sriwijaya (abad ke-5) yang berpusat di Palembang dan Kerajaan Majapahit (± abad ke-7) yang berpusat di pulau Jawa.
2. Faktor Kedekatan Geografis
Wilayah negaranegara yang berada di kawasan Asia Tenggara, saling berdekatan satu sama lain. Karena itu demi terjaganya stabilitas pada masing-masing negara di kawasan ini butuh jalinan kerja sama yang baik dan terus-menerus.
3. Faktor Strategisnya Letak Kawasan
Wilayah Asia Tenggara terletak pada posisi yang strategis. Wilayah tersebut merupakan jalur lalu lintas internasional yang sangat ramai.. Letaknya di antara Samudera Pasifik dan Samudera Hindia serta jalur lalu lintas antara Benua Asia dan Benua Australia.
Demikian faktor pendorong kerjasama antara negara ASEAN.