SuaraJawaTengah.id - Menjelang lebaran Siti Sukarni warga Dukuh Kopen RT 01 RW 7 Kelurahan Brambang Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak bernasib sial. Rumahnya dibobol maling pada Kamis (20/4/2023) malam.
Aksi pencurian dilakukan sekitar pukul 19.30 WIB saat pemilik rumah yang kebetulan tinggal sendirian melaksanakan Salat Tarawih di mushola terdekat.
Hasil dari pencurian bobol rumah tersebut uang sekitar Rp 5 juta lebih raib dibawa pencuri termasuk uang celengan yang disimpan dari hasil jualan di toko setiap harinya.
"Tiba di rumah saya langsung shock, lihat jendela rumah dan pintu belakang sudah terbuka," ujar Siti Sukarni dikutip dari JatengNews media patner Suara.com pada Kamis (20/4/2023).
Baca Juga:Wanita Ini Kehilangan Rp70 Juta Saat Salat di Summarecon Mall Bekasi, Korban Geram dengan SOP Mall
Dari hasil pengamatan di lokasi kejadian, aksi pencurian diperkirakan lebih dari 1 orang. Diawali pencuri naik pagar bumi samping rumah tanpa menggunakan alas kaki baik sandal atau sepatu. Hal itu terlihat masih adanya jejak kaki pencuri.
Kemudian pencuri masuk rumah dengan membobol jendela kaca rumah yang kebetulan berada di samping rumah atau dekat dengan pagar bumi.
"Hasilnya dua tas berisi uang dan celengan yang disimpan di kamar hilang di bawa pencuri. Padahal uang itu buat persiapan lebaran besok," ungkapnya sambil sedih.
Nur Hadi anak kedua pemilik rumah yang tiba di lokasi berharap, pihak kepolisian bisa menyelidiki kasus pencurian ini. Terlebih masih adanya jejak kaki si pencuri, ini bisa jadi alat bukti kepolisian untuk mencari siapa pelakunya.
"Saya yakin polisi bisa menindaklanjuti kasus ini dan para pencuri segera ditemukan. Kalau para pencuri berhasil ditemukan, saya berharap tidak ada kasus pencurian lagi di desa sini," tegasnya.
Baca Juga:5 Pelaku Kejahatan yang Malah Disanjung Karena Dinilai 'Good Looking'
Sementara itu pihak keluarga korban saat ini telah melaporkan kasus ini kepada pihak yang berwajib yakni Polsek Karangawen Kabupaten Demak.