Gawat Gali Freitas dan Bos Borneo FC Saling Follow di Instagram, Pertanda Mau Dibajak dari PSIS Semarang?

Semenjak bergabung dengan PSIS Semarang, Winger asal Timor Leste Gali Freitas berhasil memikat hati suporter lewat aksi-aksinya di lapangan

Budi Arista Romadhoni
Sabtu, 07 Oktober 2023 | 09:15 WIB
Gawat Gali Freitas dan Bos Borneo FC Saling Follow di Instagram, Pertanda Mau Dibajak dari PSIS Semarang?
Pesepak bola PSIS Semarang Gali Freitas melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (21/7/2023). Pertandingan tersebut berakhir imbang dengan skor 2-2. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/nym.

SuaraJawaTengah.id - Semenjak bergabung dengan PSIS Semarang, Winger asal Timor Leste Gali Freitas berhasil memikat hati suporter lewat aksi-aksinya di lapangan.

Bisa dibilang Gali Freitas pembelian terbaik di bursa transfer kemarin. Pemain yang masih berusia 18 tahun itu tak tergantikan dilini penyerangan PSIS Semarang.

Sejauh ini Gali Freitas sangat berkontribusi terhadap posisi klasemen PSIS Semarang yang sekarang bertengger di lima besar.

Dari 14 pertandingan yang sudah dilakoni, pemain berpostur tinggi 1,64 meter itu sukses mencetak 6 gol dan 4 asisst.

Baca Juga:Prediksi Persija Jakarta vs Barito Putera di BRI Liga 1: Preview, Skor dan Link Live Streaming

Berkat penampilan apiknya tersebut, Gali Freitas pun kini jadi salah satu pemain asing yang sering disorot maupun diperhitungkan oleh klub-klub lain.

Diyakini banyak klub-klub Liga 1 yang ingin merekrut Gali Freitas andai pemain kelahiran 31 Desember 2004 itu keluar dari PSIS Semarang.

Namun PSIS Semarang sepertinya perlu waspada dan harus mengikat Gali Freitas dengan kontrak jangka panjang.

Pasalnya di sosial media khususnya di instagram. Gali Freitas keciduk sudah saling follow dengan bos Borneo FC Nabil Husein.

Meski belum ada rumor yang menyatakan Gali Freitas bakal hengkang dari PSIS Semarang. Bisa saja Gali Freitas memfollow Nabil Husein sebagai pertanda mereka telah membuka komunikasi.

Baca Juga:Prediksi Persebaya Surabaya vs Persib Bandung di BRI Liga 1: Head to Head, Skor, Link Live Streaming

Dengan begitu, PSIS Semarang wajib mewaspadai pergerakkan bos Borneo FC yang mulai mendekati Gali Freitas secara personal.

Jika PSIS Semarang sampai kehilangan Gali Freitas. Tentu akan jadi pukulan dan kerugiaan besar. Mengingat peran Gali Freitas sangat sentral di lini depan PSIS Semarang.

Tangkapan layar, Gali Freitas dan Nabil Husien pemelik klub Borneo FC saling follow di Instagram.
Tangkapan layar, Gali Freitas dan Nabil Husien pemelik klub Borneo FC saling follow di Instagram.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak