Gibran Jadi Cawapres Prabowo Subianto, Yoyok Sukawi Merespon: Semoga Dimudahkan!

Koalisi Indonesia Maju resmi mengumumkan putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabumung Raka sebagai calon wakil presiden untuk mendampingi Prabowo Subianto

Budi Arista Romadhoni
Senin, 23 Oktober 2023 | 16:19 WIB
Gibran Jadi Cawapres Prabowo Subianto, Yoyok Sukawi Merespon: Semoga Dimudahkan!
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi saat berada di Wasesa Soccer Field, Kabupaten Demak, Rabu (28/9/2022). [Suara.com/Budi AR]

SuaraJawaTengah.id - Koalisi Indonesia Maju resmi mengumumkan putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabumung Raka sebagai calon wakil presiden untuk mendampingi Prabowo Subianto sebagai calon presiden.

Pengumuman disampaikan langsung oleh Prabowo Subianto dalam jumpa pers di kediamannya, Jalan Kertanegara, Jakarta Minggu (22/10/2023).

"Baru saja Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang terdiri dari delapan partai politik, yang dihadiri lengkap oleh ketum masing-masing dan sekjen masing-masing kita telah berembug secara final, secara konsensus, seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai capres Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden," ujar Prabowo semalam.

Mendengar kabar tersebut, salah satu kader Partai Demokrat, Yoyok Sukawi yang merupakan bos dari PSIS Seamarang menanggapi terkait keluarnya nama Gibran sebagai cawapres pendamping Prabowo.

Baca Juga:Politikus PDI Perjuangan Sebut Tidak Pernah Meninggalkan Jokowi: Dia yang Meninggalkan Kita dengan Luka dan Air Mata!

Yoyok Sukawi yang merupakan anggota DPR RI dari Dapil I Jawa Tengah ini mengucapkan selamat kepada Gibran.

"Selamat ya Mas Wali, semoga dimudahkan dan dilancarkan," ujar Yoyok Sukawi secara singkat saat memberikan konfirmasi.

Koalisi Indonesia Maju sendiri rencananya akan mendaftarkan pasangan Prabowo-Gibran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (25/10).

Semua ketua umum yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju termasuk ketua umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono akan menemani Prabowo dan Gibran dalam pendaftaran capres cawapres ke KPU.

Baca Juga:Deretan Gugatan yang Ditolak MK, Makin Mulus Jalan Prabowo - Gibran ke Pilpres 2024

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini