PSCS Cilacap Menang Perdana di Liga 2, Jessie Mustamu Angkat Topi Semangat juang Pemain

Itu adalah kemenangan perdana tim Laskar Hiu Selatan di kompetisi Liga 2 2023/2024.

Ronald Seger Prabowo
Minggu, 19 November 2023 | 12:19 WIB
PSCS Cilacap Menang Perdana di Liga 2, Jessie Mustamu Angkat Topi Semangat juang Pemain
Pelatih PSCS Cilacap, Jessie Mustamu memberikan keterangan kepada awak media usai pertandingan melawan Persipa Pati di Stadion Wijayakusuma, Sabtu (18/11/2023). [Dok PSCS Cilacap]

SuaraJawaTengah.id - Pelatih PSCS Cilacap, Jessie Mustamu mengapresiasi semangat juang pemainnya saat menang 2-1 melawan Persipa Pati di Stadion Wijayakusuma, Sabtu (18/11/2023).

Itu adalah kemenangan perdana tim Laskar Hiu Selatan di kompetisi Liga 2 2023/2024.

Jessie menjelaskan, semangat juang Dolly Ramadhan Gultom sepanjang pertandingan menjadi kunci raihan tiga poin tersebut.

"Semangat juang mereka sampai menit terakhir, berjuang untuk memenangkan laga. Sleamat untuk pemain," kata Jessie Mustamu.

Baca Juga:PSCS Cilacap Rombak Pelatih, Jessie Mustamu Resmi Gantikan Charis Yulianto

Meski demikian, mantan pemain PSIS Semarang itu tak menampik adanya beberapa kekurangan saat melawan Persipa. 

"Pastinya ada kekurangna dan akan perbaiki tim agar penampilan lebih bagus lagi," jelas dia.

Sebelumnya, poin penuh didapatkan tim Laskar Hiu Selatan usai mengalahkan Persipa Pati, 2-1 di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Sabtu (18/11/2023) sore.

Striker Rafael Rodrigues tampil menggila dengan borongan dua gol alias brace pada menit ke-9 dan 82. Itu adalah gol kelima bomber asal Brasil tersebut sepanjang musim.

Lebih hebatnya lagi, PSCS Cilacap memetik tiga poin dengan bermain 10 orang setelah Redi Rusmawan menerima kartu kuning kedua.

Baca Juga:PSCS Cilacap Raih Hasil Imbang Lagi, Charis Yulianto Ucapkan Permintaan Maaf

Dengan kemenangan itu, skuad asuhan Jessie Mustamu naik posisi enam dengan tujuh poin, sama dengan Persipa namun unggul head to head.

Berikutnya, PSCS Cilacap kembali bermain kandang dengan menjamu Persijap Jepara, 25 Nopember 2023.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak