Tak Ingin Jadi Sekjen PBB, Presiden Jokowi Ingin Jadi Rakyat Biasa Usai Pensiun dari Presiden RI

Jelang akhir jabatan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan ingin pensiun dari dunia politik?

Budi Arista Romadhoni
Selasa, 02 Januari 2024 | 11:25 WIB
Tak Ingin Jadi Sekjen PBB, Presiden Jokowi Ingin Jadi Rakyat Biasa Usai Pensiun dari Presiden RI
Presiden Jokowi dan Iriana. [Ist]

SuaraJawaTengah.id - Jelang akhir jabatan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan ingin pensiun dari dunia politik. 

Bahkan, Jokowi ingin menjadi rakyat biasa dan kembali ke Solo, usai merampungkan masa tugasnya pada Oktober 2024.

"Ya jadi rakyat biasa, kembali ke Solo dan jadi rakyat biasa," kata Presiden Jokowi saat ditanya wartawan di sela kunjungan kerja ke Pasar Tradisional Purworejo, Kabupaten Purworejo, dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/1/2024).

Wartawan juga kembali melontarkan pertanyaan terkait peluang Jokowi untuk berkiprah sebagai salah satu pejabat di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Baca Juga:Punya Ideologi yang Sejurus, Ganjar Pranowo Diklaim Sebagai Sosok yang Lebih Cocok Meneruskan Kerja Jokowi

"Jadi sekjen PBB bagaimana pak?," tanya wartawan kepada Jokowi.

Merespons pertanyaan itu, Jokowi kembali menegaskan bahwa dirinya ingin kembali ke Solo dan menjadi rakyat biasa.

"Kembali ke Solo dan jadi rakyat biasa. Sudah," katanya.

Sebelumnya, dalam agenda pertemuan dengan Pemimpin Redaksi (Pemred) media nasional di Istana Merdeka Jakarta, Kamis (10/8), Presiden Jokowi juga mengemukakan pernyataan yang sama.

Presiden membantah kabar yang menyebut dirinya akan menjadi ketua umum partai politik usai merampungkan tugasnya sebagai Presiden RI.

Baca Juga:Survei Indikator Politik: Tingkat Kepuasan Terhadap Jokowi Mencapai 72,9 Persen, Paling Banyak Berasal dari Jateng DIY

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini