Ganjar Pranowo Perkasa di TPS Sendiri, Ini Rincian Hasil Pemungutan Suaranya

Capres dan cawapres nomor urut 3, Ganjar-Mahfud menang telak di Tempat Pungutan Suara (TPS) 11 Kelurahan Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang

Budi Arista Romadhoni
Rabu, 14 Februari 2024 | 15:39 WIB
Ganjar Pranowo Perkasa di TPS Sendiri, Ini Rincian Hasil Pemungutan Suaranya
Suasana penghitungan suara di TPS 11 Lempongsari Kota Semarang tempat Ganjar Pranowo mencoblos. [Suara.com/Ikhsan]

SuaraJawaTengah.id - Capres dan cawapres nomor urut 3, Ganjar-Mahfud menang telak di Tempat Pungutan Suara (TPS) 11 Kelurahan Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang.

TPS tersebut merupakan tempat Ganjar Pranowo menyalurkan hak pilihnya tadi pagi Rabu (14/1/24).

Pantauan Suara.com di lokasi, proses perhitungan suara di TPS yang menjadi tempat capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo nyoblos itu dimulai pukul 14.00 WIB.

Proses perhitungan suara pun relatif cepat, hanya membutuhkan waktu sekitar satu jaman. Setelah direkap, pasangan Ganjar-Mahfud sangat perkasa dengan peroleh suara mencapai 64 persen.

Baca Juga:Pj Gubernur Jateng Jadi Pemilih Pemula, Bakal Gunakan Hak Pilih di TPS 2 Gajahmungkur Semarang

"Untuk suara keseluruhan paslon satu 19 suara, paslon dua 75 suara dan paslon tiga 172 suara," ucap Ketua KPPS 11 Lempongsari, Bambang Sarjito.

Kemudian Bambang memaparkan jumlah suara sah di TPS 11 Lempongsari sebesar 267. Sedangkan tiga suara tidak sah karena pemilih mencoblos semua paslon.

Sebelumnya, Ganjar Pranowo bersama istri dan anak datang ke TPS 11 Lempongsari sekitar pukul 8.30 WIB.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu sempat transit di kediaman Ketua DPC Hendrar Prihadi sebelum berangkat ke tempat pencoblosan.

Setelah selesai menggunakan hak pilihnya, Ganjar sempat berguyon dengan awak media ketika ditanya siapa sosok paslon yang dicoblos.

Baca Juga:Ini 5 Cara Membersihkan Jari Tinta Ungu Usai Mencoblos Pemilu 2024

"Saya tadi nyoblos yang itu pokoknya. Di fotonya ada rambut putih," kata Ganjar, Rabu (14/2/24).

Agenda selanjutnya sehabis menyoblos, Ganjar akan langsung bertolak ke Jakarta untuk ikut memantau hasil perhitungan suara bersama TPN.

"Ini saya udah dijemput pak Arsyad, beliau bos saya. Beliau ini nunggu saya kemana-mana," tandasnya.

Kontributor : Ikhsan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak