SuaraJawaTengah.id - Sekitar 30 ribu kendaraan diprediksi akan melewati ruas Tol Solo - Ngawi saat momentum masa libur Lebaran Tahun 2019.
Prediksi tersebut disampaikan PT Jasa Marga Solo - Ngawi (JSN) yang mengelola jalan tol tersebut.
"Angka ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan saat hari normal sebanyak 11 ribu-12 ribu kendaraan per hari," kata Direktur Teknik PT JSN Aryo Gunanto di Solo, Minggu (17/3/2019).
Menurutnya, prediksi kenaikan tersebut seiring dengan makin banyaknya pengendara yang lebih memilih jalan bebas hambatan dibandingkan jalan raya biasa.
"Hadirnya Jalan Tol Solo-Ngawi ini signifikan dalam mengurai kepadatan lalu lintas di jalanan arteri," katanya.
Ia mengatakan prediksi kendaraan tersebut baik dari arah barat ke timur maupun sebaliknya.
Untuk menghadapi arus mudik pada Lebaran 2019, pihaknya mulai melakukan persiapan khusus untuk mengoptimalkan pelayanan kepada pengguna jalan tol, di antaranya mengoptimalkan rambu-rambu lalu lintas dan pelayanan di "rest area".
Menurut dia, jika melihat momentum Natal dan Tahun Baru 2019 lalu, kapasitas parkir yang disediakan di "rest area" selalu penuh karena tingginya jumlah kendaraan yang melewati jalan tol.
"Oleh karena itu, pada Lebaran 2019 kapasitas parkir akan kami tambah, dari yang awalnya 300 kendaraan menjadi berkapasitas 500 kendaraan," katanya.
Baca Juga: Pesan Jokowi untuk Ma'ruf Amin Jelang Debat Pilpres Ketiga
Hingga saat ini, tarif Jalan Tol Solo-Ngawi ditetapkan sebesar Rp 1.000 per kilometer untuk kendaraan Golongan I, Rp 1.500 per kilometer untuk kendaraan Golongan II dan III, serta Rp 2 ribu per kilometer untuk kendaraan Golongan IV dan V.
Pemberlakuan tarif tersebut, disesuaikan dengan keputusan Menteri PUPR Nomor 897/KPTS/M/2018 tentang Penetapan Golongan Jenis Kendaraan Bermotor dan Besaran Tarif Tol. (Antara)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang