SuaraJawaTengah.id - Kemenangan Pasangan Capres dan Cawapres Jokowi - Maruf Amin dalam quick count membuat Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah Bambang Wuryanto, yang dikenal dengan Bambang Pacul, meyakini akan ada kejutan besar dalam susuan kabinet capres petahana tersebut.
Hal tersebut dikemukakannya saat dikonfirmasi mengenai kemungkinan adanya jatah menteri kabinet Jokowi dari para kepala daerah yang ada di Jateng. Bambang mengakui, pihaknya tidak memiliki kewenangan menjawab atau menyodorkan nama-nama.
"Soal menteri itu kewenangan mutlak presiden, bukan kewenangan Bambang Pacul atau presiden nanti akan berbicara dengan para petinggi partai. Pasti diajak omong, akan ada musyawarah mencari mufakat, tapi otorasi terkahir jika mufakat tidak didapat presiden yang menentukan," jelasnya.
Meski begitu, Bambang Pacul menyebut bisa jadi para menteri nantinya diambil dari kubu lawan. Sebagaimana pada Pemilu 2014, ada beberapa pos menteri justru ditempati orang-orang lawan politiknya.
Baca Juga: Data Dokumen C1 Kawal Pemilu Bertambah, Prabowo-Sandi Unggul di 16 Provinsi
"Jadi jangan kaget, kalau misalnya KPU menetapkan yang menang pak Jokowi dan kemudian Pak Jokowi mengambil menteri dari kalangan yang sekarang berhadapan dari usulan Pak Prabowo, itu dikau tak usah kaget, itu karena memang Pak Jokowi berpikir adalah gathering sesama anak bangsa, Pak Jokowi berpikir soal persatuan," katanya.
Sebelumnya, Bambang meyakini kemenangan Pasangan Capres - Cawapres Nomor Urut 01 Jokowi - Maruf Amin dalam quick count atau perhitungan cepat bisa dijadikan parameter kemenangan hasil akhir nasional.
Bambang beralasan lembaga quick count yang telah melakukan hitung cepat saat ini merupakan lembaga survei yang kredibilitasnya telah diaudit serta sudah didaftarkan di KPU.
"Mereka bertanggungjawab dan sudah diaudit lembaganya. Jadi tingkat kebenaran akurasinya oke, kalau tingkat akurasi oke maka kesimpulannya satu, Jokowi menang secara nasional, dan Jawa tengah menangnya spektakuler," katanya.
Kontributor : Adam Iyasa
Baca Juga: Jokowi - Maruf Menang Quick Count, PDIP Jateng: Jadi Parameter Nasional
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Bambang Pacul Keluar dari PDIP
-
Gus Miftah Pernah Sindir Prabowo di Pemilu 2019, Netizen Langsung Sebut Penjilat
-
Gabung Prabowo atau Tidak? Bambang Pacul Beberkan Dinamika 'Panas' di Tubuh PDIP
-
Soal Konflik Masinton-Wakil Ketua DPRD Tapteng, PDIP: Biar Hukum Yang Selesaikan
-
Respons PDIP Soal Pertemuan Private Prabowo-Jokowi: Biasa Saja
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Harga Emas Terbang Tinggi Hingga Pecah Rekor, Jadi Rp1.889.000
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
Terkini
-
Lonjakan Trafik Idulfitri Capai 87,7 Persen di Jateng, Kebumen Tertinggi Penggunaan Jaringan Indosat
-
Misteri Dewi Lanjar dan Kisah Kelam Pantai Slamaran Pekalongan
-
Makam Keramat di Tengah Taman Hiburan Terbengkalai: Kisah Mistis Wonderia Semarang
-
Mudik Tak Lagi Jadi Beban: Balik Rantau Gratis Angkat Martabat Pekerja Informal Jateng
-
Hampers Berkah UMKM Rumah BUMN Semen Gresik Catatkan Penjualan 1587 Paket, Omset Ratusan Juta Rupiah