SuaraJawaTengah.id - Sejumlah tokoh lintas agama menggelar doa bersama untuk almarhum Presiden ketiga RI, BJ Habibie, Rabu (11/9/2019) malam. Doa bersama diadakan di Joglo, rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, Jalan Slamet Riyadi.
Doa bersama yang diadakan ini merupakan rangkaian kegiatan bertajuk "Wedangan Kebangsaan" yang diadakan oleh Muspida Kota Solo dan juga perwakilan dari berbagai suku di Indonesia yang tinggal di Kota Solo.
Pada kegiatan ini, perwakilan dari beberapa agama menyampaikan doa untuk almarhum Presiden ketiga RI tersebut. Seperti dari agama Islam, Kristen, Katholik, Hindu dan Budha.
Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo mengatakan, doa bersama sengaja dijadikan dalam rangkaian kegiatan yang diselenggarakan malam itu. Menurut Rudy, bangsa Indonesia sudah kehilangan salah satu putra terbaiknya.
Baca Juga: Momen Nonton Bareng BJ Habibie Tak Akan Dilupakan Ahok
"Bapak BJ Habibie merupakan salah satu putra terbaik bangsa Indonesia. Dan beliau sudah kembali kehadirat Tuhan," ujar Rudy di sela kegiatan.
Ia pun mendoakan semoga, BJ Habibie mendapatkan tempat yang terbaik disisi Tuhan.
"Dan seluruh amal kebaikannya diterima Tuhan," katanya.
Selain itu, Rudy juga menginstruksikan kepada seluruh dinas agar mengibarkan bendera Merah Putih setengah tiang. Ini juga sesuai dengan surat edaran dari Menteri Sekretaris Negara yang telah menetapkan Hari Berkabung Nasional selama tiga hari.
"Saya langsung instruksikan ke dinas-dinas dan kelurahan untuk mengibarkan bendera setengah tiang, minimal tiga hari. Saya juga sudah meminta agar instruksi ini diteruskan kepada masyarakat," katanya.
Baca Juga: Ini Rute Rekayasa Lalin Saat Pemakaman BJ Habibie
Kontributor : Ari Purnomo
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Tak Pernah Menang atas Australia dari Era Habibie hingga SBY, Pecah Telur di Jokowi?
-
Profil Melanie Subono, Cucu BJ Habibie yang Diludahin Pilot Pesawat Pribadi
-
Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Pendidikan Ilham Habibie Jadi Sorotan
-
Besar Mana Markas Klub Asnawi Mangkualam PAT Stadium VS Stadion Gelora B.J. Habibie?
-
Mengenal Sosok B. J. Habibie Lebih Dekat Lewat Buku Menarik Satu Ini
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri