SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo meminta Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) ikut turun ke lapangan menyusul banyaknya pelajar yang ikut aksi demo. Mengingat aksi yang dilakukan oleh pelajar ini terjadi di sejumlah daerah bahkan di Kota Solo.
Ganjar menyampaikan, urusan KPAI tidak hanya terkait masalah audisi badminton Djarum saja. Tetapi, juga perilaku para pelajar yang ikut dalam aksi demo.
"KPAI turun dong, jangan hanya badminton saja (audisi Djarum). Kita kerja bareng. Ini bukan soal menghukum tapi mencegah. Kami mencegah agar tidak kena bahaya," kata Ganjar saat ditemui Suara.com di sela agenda tinjauan Stadion Manahan Solo, Jumat (27/9/2019).
Ganjar mengungkapkan, usia pelajar sangat rentan terhadap ajakan untuk ikut dalam aksi. Meskipun sejatinya, para pelajar tidak begitu paham terkait aksi yang dilakukannya.
"Namanya anak-anak kok ya rentan dengan ajakan-ajakan provokasi. Maka saya ajak guru-gurunya agar menyampaikan hal serupa. Kalau perlu guru melakukan dialog," tambahnya.
Gubernur juga menyampaikan, pelajar di wilayah Jateng yang ikut demo tidaklah banyak. Pun begitu, pihaknya tetapi berupaya agar para pelajar tidak ikut dalam aksi.
"Dari video yang saya terima, mereka yang ikut demo itu saat ditanya ternyata mereka tidak tahu. KUHP itu apa, tidak tahu. (Alasannya) Itu kan anak jurusan PKn, kalau saya kan jurusan mesin," katanya.
Baca Juga: Surat Pernyataan Sikap Anak STM Viral, Isinya Keren
Kontributor : Ari Purnomo
Berita Terkait
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Polri Ungkap Jaringan Kasus Pornografi Anak, Kemen PPPA Ingatkan Korban Harus Dapat Perlindungan
-
Viral Siswa SMA di Surabaya Disuruh Sujud dan Gonggong, KPAI: Melanggar UU Perlindungan Anak
-
Beda Pendidikan Hetty Andika Perkasa vs Siti Atikoh, Adab Temani Suami Kampanye Dibanding-bandingkan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?
-
Misteri Kematian Siswa SMK di Semarang: Diduga Ada Luka Tembak, 2 Saksi Menghilang
-
Kalahkan Persik, PSIS Semarang Diguyur Bonus 200 Juta!
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya