SuaraJawaTengah.id - Wali Kota Rudi Pilih Buka TMMD, Saat Hari Batik Nasional yang Dihadiri Presiden di Solo
Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo tidak ikut mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menghadiri Hari Batik Nasional (HBN) di Pura Mangkunegaran, Solo, Rabu (2/10/2019). Sebagai penggantinya, Rudi diwakili Wakil Wali Kota Achmad Purnomo.
Menanggapi hal itu, mantan tandem Jokowi itu menyampaikan saat kegiatan tersebut dirinya menghadiri kegiatan lain yang tidak bisa ditinggalkan yakni TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD).
"Kemarin saya membuka TMMD. Karena Pak Dandim juga tidak bisa hadir, kalau saya juga tidak hadir lalu nanti yang membuka siapa," katanya kepada Suara.com, Kamis (3/10/2019).
Rudy kembali mengatakan, sudah banyak yang hadir mendampingi mantan Gubernur DKI itu. Seperti Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.
"Saya juga tidak ada sambutan. Lagian kan juga sudah ada Pak Ganjar," tuturnya.
Ketidakhadiran Wali Kota Solo ini juga terjadi pada 6 September lalu. Saat itu ada kegiatan Konsultasi Nasional XII 2019 Forum Komunikasi Pria Kaum Bapa Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (FK PKB PGI) yang diadakan di The Sunan Hotel.
"Kalau waktu itu, saya memang tidak diundang. Masak, tidak diundang hadir," celetuknya.
Tetapi, Rudy meminta agar ketidakhadirannya ini tidak dikait-kaitkan dengan persoalan lain seperti Pilkada. Menurutnya, hal ini tidak ada hubungan sama sekali dengan Pilkada.
"Tidak ada hubungannya, Pilkada saja belum ada apa-apa kok," ucapnya.
Kontributor : Ari Purnomo
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran