SuaraJawaTengah.id - Tokoh Politik asal Solo Mudrick SM Sangidu yang menahkodai LSM Mega Bintang menduga masuknya anak Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka ke dalam pusaran calon wali kota karena dorongan sang ayah.
Mudrick mengatakan hal tersebut saat ditemui awak media beberapa waktu lalu. Dalam kesempatan tersebut, Mudrick menduga langkah Gibran tidaka akan sejauh ini, bila tidak mendapat restu atau dorongan Jokowi.
Meski begitu, Mudrick, yang dikenal sebagai tokoh reformasi 1998 di Solo, menyatakan dukungan kepada Purnomo yang saat ini digadang DPC PDIP Kota Solo dalam Pilwalkot kota tersebut.
“Kalau saya mendukung Pak Purnomo sebagai cawali Solo. Nanti semua elemen Mega Bintang siap memenangkan Purnomo,” ujar dia seperti diberitakan Solopos.com-jaringan Suara.com pada Jumat (11/10/2019).
Dikatakan Mudrick, pihaknya mengaku sudah berkomunikasi dengan Purnomo mengenai sikap Mega Bintang yang mendukung calon petahana tersebut.
Sementara itu, Ketua PCNU Solo periode 2010-2018 Hilmi Ahmad Sakdillah menyatakan hanya akan mendukung pasangan calon walikota dan wakil wali kota yang diusung PDIP.
Meski begitu, ia menegaskan tidak mau terseret dalam pertarungan kubu Achmad Purnomo-Teguh Prakosa dengan kubu Gibran Rakabuming Raka.
“Ya nanti siapa yang direkomendasikan DPP PDIP tinggal kami dukung, begitu saja,” dia menuturkan.
Hilmi menjelaskan, konteks dalam aksi dukung mendukung menjadi dinamika yang lumrah pada politik pilkada, termasuk internal PDIP. Tetapi, begitu rekomendasi cawali-cawawali dari DPP sudah keluar, menjadi kewajiban seluruh kader partai untuk mendukungnya secara penuh.
Baca Juga: Gibran Maju Pilwalkot 2020, DPD Golkar Solo: Kami Tunggu Instruksi Pusat
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan