SuaraJawaTengah.id - Presiden Joko Widodo telah bertolak menuju Solo, Jawa Tengah setelah melakukan kunjungan kerja di Provinsi Lampung. Cucu ketiga Jokowi sudah lahir.
Pesawat kepresidenan Indonesia-1 yang ditumpangi Presiden beserta rombongan telah lepas landas dari Bandara Radin Inten II pada Jumat sekitar pukul 16.30 WIB. Sejumlah agenda yang dilakukan Presiden di Lampung yakni inspeksi mendadak ke RSUD Abdul Moeloek, Bandar Lampung untuk meninjau pemanfaatan BPJS Kesehatan.
Jokowi menegaskan tata kelola BPJS Kesehatan harus diperbaiki untuk mengurangi defisit anggaran di institusi tersebut.
Selain itu Presiden juga meresmikan selesainya pembangunan Jalan Tol Ruas Terbanggi Besar-Kayu Agung sepanjang 189,2 kilometer.
Baca Juga: Cucu Ketiga Jokowi Lahir, Berjenis Kelamin Perempuan
Tol itu merupakan bagian dari tol Trans Sumatera. Dengan operasional ruas tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung, maka panjang tol yang beroperasi sejak tahun 2015 di Trans Sumatera menjadi 479,2 KM.
Dengan sarana tersebut diharapkan dapat mendukung pengembangan Kawasan Indralaya Midtown, Waterfront City Bakauheni, dan Pelabuhan Panjang di Lampung serta Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Api Api di Kabupaten Banyu Asin.
Presiden berharap dengan tol tersebut dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah. Presiden mengingatkan tugas pemerintah daerah untuk menyambungkan akses tersebut ke kawasan perekonomian.
Cucu ketiga Presiden Joko Widodo atau Jokowi lahir di Solo, Jawa Tengah, Kamis (15/11/2019). Cucu ketiga Jokowi ini berjenis kelamin perempuan.
Cucu ketiga Jokowi lahir dari pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda.
Baca Juga: Ibu Negara Iriana Jokowi Ikut Mendampingi Persalinan Selvi di RS PKU Solo
Cucu ketiga Jokowi lahir dengan caesar di RS PKU Muhammadiyah Solo sekitar pukul 15.46 WIB. Dalam jumpa pers, Gibran berterimakasih dengan Tim rumah sakit.
Berita Terkait
-
Siapa Aufaa Luqman? Pemuda Solo Gugat Jokowi Karena Sulit Dapatkan Esemka
-
SBY Beri Nasihat Sebelum Tarif Trump Bikin IHSG Anjlok, Netizen Tunggu Petuah Jokowi
-
Mengingat Lagi Mobil Esemka yang Dipromosikan Jokowi, Warga Solo sampai Layangkan Gugatan
-
Kiai Said Aqil Bongkar Cawe-cawe Jokowi di Muktamar NU Lampung: Saya Kalah karena Tak Sekuat Gus Dur
-
Kunjungan Didit Disebut Tidak Bisa Mewakili Kepentingan Megawati, SBY dan Jokowi
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
THR Lebaran 2025 Jadi Mimpi Buruk: Ratusan Pekerja Jateng Gigit Jari, Sritex Terseret!
-
10 April 2025, Saatnya Pemegang Saham Dapat Dividen Rp31,4 Triliun dari BBRI
-
Mudik Lebaran 2025: Pertamax Jadi Andalan Pemudik, Konsumsi Naik 77 Persen
-
Jawa Tengah Ketiban Durian Runtuh! Gubernur Luthfi Gandeng DPR RI untuk Kucuran Dana Pusat
-
Perajin Mutiara Asal Lombok Go International, Bukti Komitmen BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Atas Karya Lokal