
SuaraJawaTengah.id - Meski berperilaku aneh, Sri Muhayati (57) Ibu dari Fina (18), remaja pengidap keterbelakangan mental yang jasadnya ditemukan di samping rumahnya di Desa Bajing, Kecamatan Kroya, Kabupaten Cilacap, Senin (18/11/2019) ternyata dikenal menguasai Bahasa Inggris.
Bahkan, seorang tetangganya, Suyati (68) mengakui kemampuan Sri dalam berbahasa Inggris.
"Dia dulu guru bahasa inggris di SMP swasta. Bahasa Inggris-nya pintar," ujarnya, Selasa (19/11/2019).
Dia juga mengungkapkan jika Sri mengalami gangguan jiwa sejak dikeluarkan dari sekolah sebagai guru. Kejadiannya sekitar lima tahun lalu.
"Tapi karena sering ketawa sendiri jadi dikeluarkan (sebagai Guru Bahasa Inggris). Mungkin itu yang semakin membuat dirinya depresi. Kalau suaminya sudah lama berpisah. Sepertinya tidak lama setelah ia menikah. Warga juga tahunya Sri menikah secara siri," ujarnya.
Baca Juga: Ibu Mayat Remaja Keterbelakangan Mental di Cilacap Kerap Berperilaku Aneh
Menurut keterangan Suyati, suaminya berasal dari Majenang. Tapi sudah lama merantau ke Sumatera setelah menjkah lagi. Hanya keluarga besarnya tinggal di Majenang.
"Dulu Fina pernah sekolah di SD. Tapi karena keterbelakangan mental suka BAB di kelas. Jadi sekolahnya tidak diteruskan. Sampai sekarang tidak bisa melakukan aktivitas apapun hanya di dalam rumah saja. Kalau warga mengajak komunikasi juga tidak bisa, hanya menggumam," lanjutnya.
Kepala Desa setempat, Ormat menjelaskan pihak desa sebenarnya sudah mengetahui kondisi kejiwaan yang dialami Sri. Pihaknya juga sudah berusaha melakukan upaya agar Sri mendapatkan hidup yang lebih baik.
"Sejarahnya itu, ibu tersebut agak kurang. Sebenarnya dahulu itu lulusan D3 bahasa asing tapi ada kelainan. Kami selaku pihak desa sudah berusaha semaksimal mungkin dalam artian peduli bahwa orang tersebut akan tak bawa ke Dinsos. Itupun sama sekali tidak boleh, kita sudah tawarkan dua kali," katanya.
Tawaran tersebut sudah seringkali dilakukan. Menurutnya terakhir pada tahun 2017 lalu. Ia bersama pihak terkait mengunjungi rumahnya.
Baca Juga: Tertutup Plastik dan Diikat, Remaja Keterbelakangan Mental Dikubur di Rumah
"Tahun 2017 lalu kami bersama dinsos dan puskesmas ke sini. Disamping itu kita kan punya kader posyandu setiap ada orang yang sakit didatangi sama sekali tidak boleh diperiksa sama ibunya. Kalau prediksi saya sih, anaknya meninggal karena sakit bukan dibunuh. Karena anaknya Sangat kurus sekali, istilahnya tinggal tulang dan kulit. Kenapa tidak lapor ke RT ya itu, karena kondisi ibunya yang agak kurang, tapi ya itu wewenang kepolisian untuk diproses lebih lanjut," lanjutnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
8 Destinasi Wisata di Cilacap, Banyak Spot Instagramable
-
Kembangkan Minat Bakat Melukis Anak, KBSA Cilacap Gelar Workshop Melukis
-
Tumbang di Pilkada Cilacap, Vicky Shu Kasih Pesan Menyentuh Ini
-
Komunitas Tjilatjap History Luncurkan Buku Pernik-pernik Sejarah Cilacap
-
Smartfren Community Peduli UMKM, Adakan Workshop Berseri di Cilacap
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Semarang Unjuk Gigi sebagai Tuan Rumah Kejurnas Golf Junior 2025, PGI Perkuat Pembinaan Atlet Muda
-
Sidang Kasus Korupsi Mbak Ita dan Etika Komunikasi Hukum di Ruang Publik
-
Link Dana Kaget Hari Ini: Cuan Digital yang Cocok untuk Menyelamatkan Tanggal Tua
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!