SuaraJawaTengah.id - Video viral yang menampilkan seorang bocah yang sengaja mematikan lampu penerangan jalan umum (JPU) di jembatan layang Palur Kabupaten Karanganyar membuat warganet kesal.
Lantaran aksinya tersebut, sebagian lampu yang sebelumnya menyala tiba-tiba mati dan tentu saja membahayakan pengguna jalan di jembatan layang.
Aksi tersebut kemudian diunggah dalam akun Instagram @visitsurakarta pada Kamis (5/12/2019). Pada awal video tersebut terlihat seorang bocah sedang mengutak-atik kabel di salah satu lampu penerangan.
Tak lama kemudian, lampu mati dan terdengar suara tawa dari perekam video tersebut. Namun, dia meminta temannya untuk menyalakan lampu penerangan tersebut kembali.
Dalam unggahan akun Instagram @visitsurakarta tertulis kalimat bernada kesal dari pengelola akun tersebut.
"Enek sing kenal cah iki?? Tulung diandani kuwi ra nggo gojegan. [Ada yang tahu bocah ini? Tolong kasih tahu itu tidak untuk bercandaan]," tulis pengelola akun @visitsurakarta.
Video tersebut juga dikomentari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo yang menyatakan lampu penerangan tersebut memiliki peran penting untuk keselamatan jalan. Karena itu, Dishub Kota Solo meminta Dishub Kabupaten Karanganyar untuk menindaklanjuti video tersebut.
"Monggo sesuai lokasi berada di wilayah hukum Karanganyar. Mungkin @dishubpkp_karanganyar bisa menindaklanjutil, karena Lampu PJU sangat vital untuk keselamatan jalan," ungkap pengelola akun @dishubsurakarta.
Selain dari Dishub Solo, banyak warganet yang mengecam aksi bocah tersebut.Netizen pengguna akun @agus.budiyanto.77 justru mengaku heran dan bertanya-tanya tujuan bocah tersebut melakukan itu.
Baca Juga: Viral Truk Polisi Masuk Jalur Busway, Warganet: No Comment Ah Takut Diciduk
"Karepe pie yo bocah kui...opo ora mudeng nek bahaya, mugo2 wae keciduk, nek misale ora keciduk yo mugo2 sadar, nek misale dibaleni neh yo mugo2 wae gen kesetrum ambyar m***r. (Apa tujuan bocah itu, apa tidak paham kalau bahaya. Semoga saja ketangkap. Kalau misalnya tidak tertangkap, ya semoga sadar. kalau misalnya diulangi lagi ya biar kesetrum)," tulis akun tersebut dalam kolom komentar.
Selain itu, warganet pengguna akun @rendra_12_ananda meminta video tersebut agar diviralkan.
"Monggo diviralke. yen ktmu bocahe tak gecek eh min. Seng reti wonge monggo komen. (Silakan diviralkan, kalau bertemu dengan bocah tersebut tak pukul eh Min. Yang tahu silakan komentar)," tulisnya.
Berita Terkait
-
Viral Perjuangan Bocah SD di Sukoharjo Jualan Cilok Demi Menyambung Hidup
-
Berboncengan Tanpa Helm Naik Grabwheels di Jalan Raya, Video ABG Ini Viral
-
Jelang Reuni 212, Sejumlah Akun Medsos Tak Bisa Diakses
-
Viral Video Nenek Disuruh Mengemis di Masjid Makassar
-
Viral Pegawai Dishub Cantik Setir Bus BST, Ternyata Pernah Jadi Sales Truk
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal