SuaraJawaTengah.id - Keberadaan penjual cilok cilik yang berjualan di Kawasan Cemani Kecamatan Grogol Kabupaten Sukoharjo mendadak viral di media sosial (medsos) Twitter.
Viralnya video penjual cilok yang masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) kelas enam tersebut kali pertama diunggah akun @MonicaNaress pada Minggu (1/12/2019).
Saat itu, warganet yang mengunggah video sosok bocah penjual cilok sedang melayani pembeli. Kepada pemilik akun, si penjual cilok tersebut mengaku melakukannya untuk meringankan beban orang tua.
“Ketemu sama adek ‘cilok’ ,murid kelas 6 di SD Cemani. Jualan cilok setelah pulang sekolah buat bantuin orang tuanya. Lokasi jualan area Cemani,” tulis akun @MonicaNaress seperti dilansir Solopos.com-jaringan Suara.com pada Kamis (5/12/2019).
Bahkan untuk meringankan penjual cilok cilik tersebut, akun @MonicaNaress mengimbau warganet lainnya untuk membeli dagangannya.
“Kalau ada yang ketemu sama adek ini, beli ciloknya ya,” pesan @MonicaNaress.
Sementara dari pengguna medsos akun Facebook Purnomo Edi melengkapi informasi yang telah tersebar tersebut. Dalam akunnya, Purnomo Edi menjelaskan bocah pedagang cilok tersebut berjualan di sekitar Batik Keris pukul 14.00 WIB.
“Lewat prpatan Batik Keris jam dua tekan beast meat jam setengah3 (Lewat perempatan Batik Keris pukul 14.00 WIB hingga Beast Meat pukul 14.30),” tulis Purnomo Edi.
Perjuangan penjual cilok tersebut pun memancing rasa empati dari warganet. Bahkan banyak warganet yang terharu dengan kegigihan si penjual cilok tersebut dan mendoakannya.
Baca Juga: Aksi Gokil Tukang Cilok Layani Pembeli di Lantai 3 Ini Curi Atensi Warganet
“Mugo laris trs yo le (Semoga laris terus ya nak),” tulis pengguna akun Facebook Jeng Srie.
“Mugo (semoga) selalu habis dagangan nya,” tulis pengguna akun Facebook Lusi Yuriko.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati