SuaraJawaTengah.id - Diajeng Rahma Soraya Ayunanda pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo mendadak viral di media sosial. Viralnya video Ajeng, begitu ia akrab disapa, setelah dirinya mengunggah foto tengah menjadi sopir bus Batik Solo Trans (BST).
Melalui akun instagram pribadinya @ajengmheemhee, Ajeng pun mengunggahnya di media sosial.
Tidak hanya sekadar mengunggah foto saja, tetapi Ajeng juga memberikan keterangan cukup menggelitik. 'Nangiso tak supiri, meh nangdi ayok tak kancani. Cen aku raisoh ngendangi koyo @doryharsa, isoku nyopir bang.' ('Menangislah kusetiri. Mau kemana ayo kutemani. Aku memang tidak bisa bermain gendang seperti Mas Dory Harsa. Aku bisa menyetir, bang').
Saat ditemui Suara.com, perempuan cantik itu mengaku tidak menyangka unggahannya akan viral. Dirinya waktu itu baru saja memberikan sosialisasi di sebuah sekolah di Solo.
"Setelah memberikan sosialisasi, saya foto itu. Kalau tidak salah itu pas Senin (28/10/2019) lalu. Tapi baru saya unggah kemarin. Ya tidak menyangka kalau akan menjadi viral seperti ini," katanya, Kamis (31/10/2019).
Foto tersebut, kata Ajeng, diambil di Terminal Tirtonadi Solo. Ajeng mengaku memiliki keahlian mengemudikan kendaraan besar.
"Saya dulu kan juga pernah jadi sales mobil, truk. Jadi saya juga bisa mengemudikan bus, truk atau kendaraan pikap. Tapi kalau untuk jadi sopir bus itu agak rumit ya, terutama mendapatkan SIM B," katanya sembari tersenyum.
Penggemar berat penyanyi Pop Jawa Didi Kempot itu menambahkan, setelah unggahannya itu banyak yang mengirimkan pesan kepadanya. Tetapi, tidak semua ditanggapi. Ajeng tidak mau ada salah paham nantinya.
"Ya ada yang saya tanggapi dan tidak. Kalau tidak ditanggapi nanti dikira gimana, kalau ditanggapi saya dikira gimana," ucapnya.
Baca Juga: Viral Masjid akan Disita Bank, Takmir: Awalnya Mau Ditempel di Tembok
Ajeng juga mengatakan, bahwa salah satu yang mengirim pesan adalah orang yang pernah dimarahinya saat berada di CFD Solo.
"Ada seorang yang kirim pesan dan mengaku pernah saya marahi. Saya jadi teringat pas memarahi orang itu di CFD," ucapnya.
Kontributor : Ari Purnomo
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal