SuaraJawaTengah.id - Masjid At Taqwa di Perum Griya Adi Palur, Kecamatan Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah sempat diteror puluhan anak ular kobra pada Selasa (17/12/2019) lalu.
Kemunculan puluhan ular kobra ini, membuat masyarakat berbondong-bondong datang ke masjid untuk menangkap binatang berbisa tersebut.
Ketua RT 001, RW 027, Perum Griya Adi Desa Palur, Amin Wahyu Setyadi seperti dikutip dari Solopos.com--jaringan-- Suara.com, Kamis (19/12/2019) menyampaikan, ular kobra kali pertama ditemukan saat jemaah masjid At Taqwa hendak melaksanakan Salat Asar
Saat itu, kata Amin, ular kobra berukuran kecil mendadak muncul ketika sang imam membuka sajadah. Sontak jemaah yang mengetahui langsung memburu ular tersebut.
"Satu ular kobra yang ditemukan langsung dibunuh oleh warga. Kemudian saat membersihkan karpet ditemukan lagi dua ular di setiap gulungan karpet," kata dia kepada Solopos.com.
Total ada enam ekor ular jenis kobra yang berhasil ditangkap dan dibunuh oleh warga. Teror ular tak lantas berhenti di situ.
Dia menuturkan setiap hendak salat, jemaah menemukan lagi ular dengan jenis yang sama. Merasa diteror ular kobra, warga akhirnya meminta bantuan komunitas pencinta hewan Exotic Animal Lovers (Exalos) Indonesia wilayah Soloraya.
"Hampir sepekan warga diteror ular kobra sampai akhirnya kami meminta bantuan komunitas pencinta ular," kata dia.
Pembina Exolus Indonesia wilayah Soloraya Janu Wahyu Widodo mengatakan berhasil menemukan puluhan anak ular kobra di lingkungan masjid At Taqwa. Sarang anak ular kobra ini berada di bagian mesin pompa air di gudang dekat mimbar imam.
Baca Juga: Bermula dari Suara Ciap-ciap Anak Ayam, Risma Dicatuk Ular Kobra
"Saya langsung meminta takmir masjid menutup bagian lubang di gudang tempat penyimpanan karpet masjid. Di sana ditemukan puluhan anakan ular kobra yang usianya masih belasan hari," katanya.
Puluhan anak ular kobra ini kemudian diamankan. Setidaknya ada 46 ekor ular kobra yang berhasil ditangkap.
Di antaranya 23 ekor anakan ular kobra di Masjid At Taqwa, sembilan ular kobra di RS Orthopedi, satu ular kobra di Desa Laban, satu ular kobra di salah satu apotik di Solo Baru dan tujuh ular di salah satu rumah di wilayah Grogol.
Dia juga mengimbau masyarakat untuk mewaspadai teror ular selama penghujan ini. Warga diminta meningkatkan kebersihan lingkungan dengan tidak menumpuk barang-barang bekas.
"Jika menemukan ular diharapkan hubungi kami untuk dilakukan evakuasi," katanya.
Kabid Pemadam Kebakaran Satpol PP Sukoharjo Margono mengatakan sejak Januari-Desember 2019 sudah menangkap puluhan ekor ular di berbagai tempat di Sukoharjo. Namun, dia mengatakan ular yang ditemukan petugas mayoritas berjenis piton.
Berita Terkait
-
Lagi Asyik Indehoi di Kamar Indekos, Empat Pasangan Digerebek Satpol PP
-
Bermula dari Suara Ciap-ciap Anak Ayam, Risma Dicatuk Ular Kobra
-
Ular Kobra Teror Jakarta, Pemerhati Reptil: karena Pembangunan Masif
-
Heboh Teror Ular Kobra, Intip Lagi saat Angela Lee Minum Darah Ular
-
Viral Ular Kobra Berkeliaran, Ketahui Gejala dan Tanda Gigitan Ular Berbisa
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Presiden Prabowo dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Rezeki Nomplok! Klaim Saldo DANA Kaget Rp199 Ribu dari 4 Link Spesial, Langsung Cair Tanpa Ribet!
-
Waspada! Cuaca Ekstrem Ancam Jawa Tengah: Hujan Petir dan Gelombang Tinggi hingga 6 Meter
-
Suzuki Grand Vitara vs Honda HR-V: Pilih Mana untuk Performa dan Kenyamanan?