SuaraJawaTengah.id - Masjid At Taqwa di Perum Griya Adi Palur, Kecamatan Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah sempat diteror puluhan anak ular kobra pada Selasa (17/12/2019) lalu.
Kemunculan puluhan ular kobra ini, membuat masyarakat berbondong-bondong datang ke masjid untuk menangkap binatang berbisa tersebut.
Ketua RT 001, RW 027, Perum Griya Adi Desa Palur, Amin Wahyu Setyadi seperti dikutip dari Solopos.com--jaringan-- Suara.com, Kamis (19/12/2019) menyampaikan, ular kobra kali pertama ditemukan saat jemaah masjid At Taqwa hendak melaksanakan Salat Asar
Saat itu, kata Amin, ular kobra berukuran kecil mendadak muncul ketika sang imam membuka sajadah. Sontak jemaah yang mengetahui langsung memburu ular tersebut.
Baca Juga: Bermula dari Suara Ciap-ciap Anak Ayam, Risma Dicatuk Ular Kobra
"Satu ular kobra yang ditemukan langsung dibunuh oleh warga. Kemudian saat membersihkan karpet ditemukan lagi dua ular di setiap gulungan karpet," kata dia kepada Solopos.com.
Total ada enam ekor ular jenis kobra yang berhasil ditangkap dan dibunuh oleh warga. Teror ular tak lantas berhenti di situ.
Dia menuturkan setiap hendak salat, jemaah menemukan lagi ular dengan jenis yang sama. Merasa diteror ular kobra, warga akhirnya meminta bantuan komunitas pencinta hewan Exotic Animal Lovers (Exalos) Indonesia wilayah Soloraya.
"Hampir sepekan warga diteror ular kobra sampai akhirnya kami meminta bantuan komunitas pencinta ular," kata dia.
Pembina Exolus Indonesia wilayah Soloraya Janu Wahyu Widodo mengatakan berhasil menemukan puluhan anak ular kobra di lingkungan masjid At Taqwa. Sarang anak ular kobra ini berada di bagian mesin pompa air di gudang dekat mimbar imam.
Baca Juga: Ular Kobra Teror Jakarta, Pemerhati Reptil: karena Pembangunan Masif
"Saya langsung meminta takmir masjid menutup bagian lubang di gudang tempat penyimpanan karpet masjid. Di sana ditemukan puluhan anakan ular kobra yang usianya masih belasan hari," katanya.
Berita Terkait
-
Kampung Berseri Astra Sukses Angkat Potensi Sendang Tirto Wiguno Sukoharjo, Siap Menyegarkan Warga Sekitar
-
Kapolres Sukoharjo Ungkap Fakta Mengejutkan di Balik Tewasnya Santri, Pelaku Lakukan Tindakan Keji
-
Deg-degan! Petugas Evakuasi Ular Kobra yang Masuk ke Celana Pria
-
Detik-detik Menegangkan Evakuasi Ular Kobra dari Celana Dalam Pria, Netizen Ngakak: Mau Ketemu Saudara Kembar!
-
Raih Suara Terbanyak, Caleg Cantik Ini Terancam Tak Dilantik Karena Aturan Nyeleneh PDIP
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Dukung Pilkada, Saloka Theme Park Berikan Promo Khusus untuk Para Pemilih
-
Top Skor El Salvador Resmi Gabung PSIS Semarang, Siap Gacor di Putaran Kedua!
-
Kronologi Penembakan GRO: Dari Tawuran hingga Insiden Fatal di Ngaliyan
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?