SuaraJawaTengah.id - Untuk menstabilkan rel kereta api bandara yang menghubungkan Stasiun Solo Balapan dengan Bandara Adi Soemarmo Solo, khususnya jalur baru dari Stasiun Kadipiro, PT KAI melakukan uji coba dua kali perjalanan pergi pulang (PP) dalam sehari hingga Sabtu (28/12/2019).
Anggota Staf Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Wilayah Jawa Bagian Tengah Dheky Martin, mengatakan uji coba tersebut dimulai pada Rabu (25/12/2019). Dia mengemukakan rangkaian uji coba tersebut untuk memastikan kesiapan prasarana sebelum dioperasikan untuk publik.
“Iya, uji coba [KA bandara] dilaksanakan sampai Sabtu (28/12/2019), setiap hari dua kali PP,” ujarnya kepada Solopos.com-jaringan Suara.com pada Kamis (26/12/2019).
Dari video yang diunggah dalam akun Instagram Ditjen Perkeretaapian pada Rabu (25/12/2019), uji coba track tersebut menggunakan lokomotif dan rangkaian KDRE pada lintas Stasiun Kadipiro sampai Stasiun KA Bandara Adi Soemarmo.
Baca Juga: KA Bandara Solo Direncanakan Layani 60 Perjalanan Dalam Sehari
Sementara, Manajer Humas PT KAI Daerah Operasi (Daops) VI Yogyakarta Eko Budiyanto, menyebut uji coba KA bandara ini bakal dilakukan sesering mungkin agar track kereta api lebih stabil.
“Rel kereta api itu semakin sering dilewati semakin bagus. Komponen trek kereta api itu banyak sehingga harus dipastikan apakah sudah laik untuk dilewati atau belum,” katanya.
Eko menambahkan, saat uji coba, kecepatan KA masih variatif, baik lambat maupun cepat.
“Kami uji coba sesering mungkin. Kalau soal peresmian, kami menunggu instruksi dari pusat,” jelasnya.
Baca Juga: Pembebasan Proyek KA Bandara Tersendat, Menhub: Kemarin Berbarengan Pilpres
Berita Terkait
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
-
Termasuk Saddil Ramdani, Ini 3 Pemain yang Bisa Diboyong Ong Kim Swee ke Persis Solo
-
BREAKING NEWS! Bukan Luis Milla, Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Sukses Timnas Malaysia?
-
Intip Menu Warung Makan Nunung di Solo: Bisnis yang Dibantu Raffi Ahmad
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri