SuaraJawaTengah.id - Sempat dikeroyok dan dibakar, anak punk asal Kota Salatiga, Irsyad Maulana Ibrahim mengalami luka bakar hampir di seluruh tubuhnya, terutama pada bagian perut, dada dan punggung. Selain luka bakar, korban juga mengalami luka benda tajam di bagian telinga dan tangan pada Senin (24/2/2020) lalu.
Kejadian tersebut bermula saat korban mengamen di Rumah Makan Bintangan Bawen. Setelah selesai ngamen, Irsyad seperti biasa mampir di tempat tongkrongan teman-temannya. Namun, setibanya di tempat tersebut sedang terjadi perkelahian.
"Setiba di sana malah sedang terjadi perkelahian. Tiba-tiba saya dikeroyok lima orang dan salah satu pelaku menyiramkan bensin dan membakarnya," jelasnya di RSUD Salatiga, Senin (9/3/2020).
Karena keadaan panik, salah satu pelaku menyiram air ke tubuhnya. Hal itu membuat nyawa Irsyad dapat tertolong.
"Untungnya masih ada satu pelaku yang menyiram kobaran api di tubuh saya dengan air," paparnya.
Sebelumnya, Irsyad sudah sempat dirawat di RS Ambarawa, namun hanya satu hari dan kemudian dipulangkan ke rumah. Namun, karena lukanya semakin parah akhirnya, dia kembali dilarikan ke RSUD Salatiga untuk menjalani operasi.
Kasubag Humas Polres Semarang, AKP Suradi mengatakan, korban memang sudah melapor ke Polsek Bawen. Sampai saat ini, laporan tersebut akan ditindaklanjuti dan petugas akan mengejar para pelaku penganiayaan.
"Sampai saat ini memang sudah ada pelaporan dari korban. Kita akan segera menindak lanjuti dan memproses kasus ini agar pelaku ditangkap," katanya.
Kontributor : Dafi Yusuf
Baca Juga: Kades Concat Libatkan Anak Punk untuk Redam Aksi Klitih di Sleman Timur
Berita Terkait
-
Viral Polsuska Todongkan Pistol ke Anak Punk, PT KAI: Itu Senjata Kejut
-
Beredar Video Petugas Kereta Usir dan Todongkan Pistol ke Anak Punk
-
Delapan Anak Punk Dihukum Hormat Bendera karena Tak Hafal Pancasila
-
Tak Terima Dibotaki, Puluhan Anak Punk Serang Markas Satpol PP
-
Cerita Edo, Anak Punk yang Hijrah Setelah Ditraktir Bakso
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan