SuaraJawaTengah.id - Keluarga besar Joko Widodo (Jokowi) tengah dirundung duka yang mendalam. Ibunda orang nomor satu di Indonesia itu wafat di usia ke-77 pada Rabu (25/3/2020) pukul 16.45 wib.
Kematian wanita yang akrab disapa Eyang Noto ini menjadi duka tersendiri bagi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan.
Pengganti jabatan Menteri Perhubungan (Menhub) sementara ini, mengaku melihat sosok wanita yang patut dicontoh oleh ibu-ibu yang ada di Indonesia.
"Beliau ini merupakan figur yang baik. Bagaimana ibadahnya, kedekatan dengan orang-orang sekitarnya, termasuk keaktifan di beberapa organisasi yang dia ikuti. Ini menjadi sosok yang perlu dicontoh untuk ibu-ibu," tuturnya saat melayat di rumah duka, Kampung Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Kamis (26/3/2020).
Luhut mengungkapkan, dirinya cukup dekat dengan ibunda orang nomor satu di Indonesia tersebut. Pada beberapa kesempatan, ia kerap bertegur sapa saat kegiatan pertemuan keluarga Jokowi di Jakarta maupun di Solo.
"Saya sudah kenal dekat dengan ibu Noto sebelum pak Jokowi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Saya masih ingat dan kerap bertegur sapa dengan beliau," kata dia.
Luhut juga mengapresiasi kesederhanaan Sudjiatmi dalam kehidupan sehari-hari. Ia hanya bisa mengirim doa agar amal ibadah almarhumah diterima Tuhan Yang Maha Esa.
"Saya ikut berbelasungkawa dan amal-amal yang beliau lakukan selama ini diterima di sisi-Nya," ungkap Luhut.
Prosesi pemakaman Ibunda Jokowi berjalan dengan khidmat. Sosok ibu yang sangat berpengaruh terhadap perjalanan Jokowi di kancah perpolitikan Indonesia itu sangat menginspirasi.
Baca Juga: Kominfo Kenalkan Aplikasi Tracetogether untuk Lawan Covid-19
Almarhumah telah disemayamkan di TPU Mundu, Karanganyar. Selanjutnya keluarga akan menggelar tahlilan di rumah duka, Kampung Sumber, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.
Berita Terkait
-
Eyang Sudjiatmi Meninggal Dunia, Ini Penyesalan Kaesang Pangarep
-
Momen Presiden Jokowi Ikut Turun ke Liang Lahad Sang Ibunda Sudjiatmi
-
CEK FAKTA: Benarkah Ibunda Presiden Jokowi Meninggal karena Virus Corona?
-
Ikut Prosesi Pemakaman sang Nenek, Cawalkot Solo Gibran Tampil "Sederhana"
-
Ibunda Jokowi Dimakamkan, Para Pelayat Cuma Bisa Pantau dari Jauh
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng