SuaraJawaTengah.id - Seorang perawat di Kabupaten Madiun dinyatakan positif terjangkit Covid-19. Dengan demikian, jumlah pasien positif Covid-19 di Kabupaten Madiun per Sabtu (25/4/2020) bertambah menjadi empat orang.
"Ada tambahan satu lagi positif Covid-19. Sehingga total ada empat orang. Dua pasien di antaranya dinyatakan sudah sembuh," kata Bupati Madiun, Ahmad Dawami dikutip Suara.com dari Solopos.com, Sabtu (25/4/2020).
Kaji Mbing, sapaan akrab bupati, menuturkan satu pasien positif tambahan ini berprofesi sebagai perawat. Pasien nomor 04 ini masuk dalam klaster pelatihan Tenaga Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) Sukolilo.
Perawat ini awalnya ikut dalam acara pelatihan TKHI di Asrama Haji Sukolilo Surabaya beberapa waktu lalu. Setelah ada beberapa orang dari klaster tersebut positif Covid-19, akhirnya ia pun melakukan isolasi mandiri. Statusnya pun menjadi pasien dalam pengawasan (PDP).
"Pasien ini tenaga kesehatan yang menjadi pendamping haji. Masa karantina sebenarnya sudah lewat. Dan baru ini dinyatakan positif Covid-19," kata dia.
Untuk saat ini pasien positif ini telah menjalani isolasi di rumah sakit. Kondisi pasien juga baik.
"Kami sudah melakukan tracing terhadap siapa saja yang kontak dengan pasien ini," kata dia.
Sementara itu, hingga Sabtu, jumlah orang dalam risiko (ODR) di Kabupaten Madiun ada 579 orang, orang dalam pemantauan (ODP) 281 orang, pasien dalam pengawasan (PDP) 21 orang, empat orang positif Covid-12 dengan dua di antaranya sembuh.
Baca Juga: Disekap 2 Bulan di Rumah, Aditya Gebuki dan Sundut Badan Pacar
Berita Terkait
-
2 Pekan Setelah Meninggal, Tuan S Dinyatakan Negatif Corona
-
Sesak Napas Sehabis Antar Santri, Sopir Xenia Mendadak Meninggal di Tol
-
Ngeyel Buka saat PSBB, Sejumlah Toko di Makassar Ditutup Paksa Petugas
-
Cerita Marzuki Diciduk Satpol PP, Tak Bisa Cari Makan karena Gerobak Disita
-
Mulai Malam ini hingga Besok, Jalanan di Medan Ditutup Polisi
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Heboh! 5 Fakta Protes Celana Dalam di Kudus, Publik Soroti Penari Erotis di Acara KONI?
-
4 Link Saldo DANA Kaget Rp149 Ribu Siap Kamu Sikat, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Semarang Siaga Penuh! 220 Pompa Air dan Infrastruktur Permanen Jadi Kunci Hadapi Banjir 2026
-
Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
-
10 Perbedaan Honda Freed dan Toyota Sienta: Kenyamanan dan Kualitas yang Beda