SuaraJawaTengah.id - Maskapai penerbangan Citilink rute Jakarta - Solo PP kembali terbang, Minggu (10/5/2020). Penerbangan tertunda sejak, Jumat (8/5/2020) kemarin dengan alasan operasional.
Pada saat kedatangan, maskapai tersebut membawa tiga orang penumpang. Sementara saat kembali berangkat ke arah Soekarno-Hatta membawa satu orang penumpang.
"Maskapai Citilink dengan nomor penerbangan QG 760/761 rute Cengkareng-Solo-Cengkareng landing pukul 13.10 WIB dan berangkat kembali pukul 13.50 WIB," kata Perwakilan Humas Bandara Adi Soemarmo Danar Dewi di Solo, Minggu (10/6/2020).
"Jumlah penumpang yang dibawa hanya sedikit karena ada kriterianya untuk bisa melakukan perjalanan melalui pesawat di tengah pandemi COVID-19," katanya.
Sesuai dengan Surat Edaran (SE) Nomor 4/2020 Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, ada beberapa syarat untuk penumpang pesawat udara, di antaranya perjalanan dinas baik lembaga pemerintah maupun swasta dan perjalanan pasien yang butuh pelayanan kesehatan darurat.
"Selain itu juga perjalanan orang yang anggota keluarga intinya meninggal dunia dan repatriasi pekerja migran/WNI/pelajar serta pemulangan orang dengan alasan khusus," katanya.
Sementara itu, dengan adanya jadwal penerbangan terbatas maskapai Citilink, untuk selanjutnya pesawat ini akan beroperasional sekali sehari tujuan Cengkareng-Solo-Cengkareng.
"Kami juga telah berkoordinasi dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) terkait pengoperasian kembali penerbangan yang akan dilakukan oleh beberapa maskapai," katanya.
Ia mengatakan operasional bandara sudah disiapkan untuk mengakomodasi penerbangan niaga berjadwal yang kembali beroperasi mulai Kamis (7/5/2020). (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal