SuaraJawaTengah.id - Kawasan Pelabuhan Tanjung Emas Kota Semarang alami banjir rob pada Rabu (3/6/2020). Imbas rob tersebut membuat arus kendaraan dari arah Kaligawe menuju Demak menjadi tersendat.
Dari pantauan Ayosemarang.com-jaringan Suara.com pada Rabu (3/6/2020), rob di kawasan pelabuhan mulai terjadi sekitar pukul 16.00 hingga menggenangi pintu masuk pelabuhan pos IV.
Kondisi tersebut membuat pekerja di kawasan Pelabuhan Tanjung Emas yang akan pulang mengendarai kendaraan roda dua kesulitan melintas, bahkan beberapa pekerja harus mendorong kendaraannya karena macet akibat tergenang rob.
Sementara itu di wilayah RW 12 hingga RW 16 kawasan Tambak Lorok, hampir semua RT tergenang rob. Nurdiyan mengemukakan hampir seluruh kawasan pelabuhan tergenang dengan ketinggian yang bervariasi.
“Kendaraan roda dua saya sampai tak tinggal karena rob cukup tinggi. Saya pulang jalan kaki sampai pintu pelabuhan kemudian dijemput kakak,” katanya.
Dia mengemukakan, ketinggian rob mulai dari 50 sentimeter hingga 70 sentimeter. Bahkan, jika malam hari biasanya rob akan sangat tinggi.
“Kalau hari sebelumnya, rob tapi tidak terlalu parah. Hari ini (Rabu, 3/6/2020) rob lebih besar dari kemarin,” katanya.
Sementara itu, seorang relawan BPBD Heriyanto yang memantau di Kawasan Genuk menjelaskan rob yang terjadi di Sayung, Demak menyebabkan kendaraan dari arah Semarang menuju Kota Wali itu tersendat.
“Dari arah Kaligawe-Sayung kendaraan padat merayap karena rob di Demak,” katanya.
Berita Terkait
-
Kasatpol PP Kota Semarang Positif Covid, Dinkes: Diduga Tertular Saat Tugas
-
Banjir Rob Landa Sejumlah Wilayah di Jawa Tengah
-
Warga Positif Covid Naik Dua Kali Lipat, Walkot Semarang Pertimbangkan PSBB
-
Gelombang Tinggi di Laut Selatan, Picu Rob di Tasikmalaya dan Pangandaran
-
Puluhan Rumah Warga Terendam Rob, Warga Panimbang Tunda Silaturahmi Lebaran
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan