Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Kamis, 18 Juni 2020 | 11:01 WIB
Spanduk sosialisasi diri BRA Putri Woelan Sari Dewi terpasang di tembok di wilayah Baluwarti, Pasar Kliwon, Solo, belum lama ini. [Istimewa]

“Kapasitas Jeng Putri sebagai salah satu kandidat. Kami terbuka ingin mengikuti kontestasi Pilkada 2020. Kami tidak perlu menutup diri. Pada saatnya semua akan diketahui,” kata dia.

Bambang Ary mengatakan pertemuan dengan komisioner KPU Solo berlangsung hampir satu jam membahas sejumlah tema seperti tahapan dan aturan pilkada.

Sebagai pemain baru di Pilkada Solo, menurut dia, putri dari Tedjowulan yang melamar sebagai cawawali Solo lewat DPP PDIP itu merasa perlu untuk menimba banyak ilmu. Termasuk tentang aturan dan tahapan pelaksanaan Pilkada.

Kandidat cawali-cawawali Solo juga tidak luput dari agenda silaturahmi Putri. Salah satunya mengagendakan pertemuan dengan FX Hadi Rudyatmo sebagai tokoh sentral di Solo.

Baca Juga: Gibran Ngaku Belum Dapat Rekomendasi Megawati Buat Maju Pilkada Solo

“Kan ndak apa-apa silaturahmi, juga sowan Pak Rudy. Harus sowan ke Pak Rudy sebagai tokoh sentral di Solo. Kami juga sudah membangun komunikasi informal dengan tokoh elite parpol di Kota Bengawan,” katanya.

Load More